Connect With Us

7 Ular Sanca Bersarang di Rumah Warga Kosambi Tangerang, Ditemukan saat Perbaiki Lantai

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 24 November 2023 | 04:18

Petugas BPBD Kabupaten Tangerang saat mengevakuasi ular sanca yang bersarang di bawah lantai rumah warga di Kelurahan Salembaran Jaya, Kecamatan Kosambi, Kamis 23 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sarang ular sanca ditemukan di bawah lantai rumah warga di Kampung Cilampe Indah, RT4/03, Kelurahan Salembaran Jaya, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Kamis 23 November 2023.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan pihaknya mendapat laporan terkait temuan ular sanca tersebut sekitar pukul 09.30 WIB.

"Ular sanca itu ditemukan berada di bawah teras rumah warga yang hendak diperbaiki," katanya.

BPBD langsung menerjunkan sejumlah personel dari Pos Damkar Kosambi dibantu Satpol PP Kosambi untuk melakukan evakuasi.

Dalam proses evakuasi, petugas harus membongkar lantai keramik karena luar tersebut bersembuyi di dalam lubang.

Dengan menggunakan alat pencapit, petugas menarik ular tersebut satu per satu dari bawah lantai. Kemudian ular dimasukkan ke dalam karung.

Total ada sebanyak 7 ekor yang dievakuasi. Terdiri dari satu induk ular sepanjang kurang lebih 3 meter dan enam anak ular kurang dari 1 meter.

 

KAB. TANGERANG
Bupati Tangerang Minta Perusahaan Bantu Operasional 60 Koperasi Merah Putih Lewat CSR

Bupati Tangerang Minta Perusahaan Bantu Operasional 60 Koperasi Merah Putih Lewat CSR

Minggu, 16 November 2025 | 18:33

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid, secara resmi membuka Gerai Koperasi Merah Putih di Kelurahan Medang, Kecamatan Pagedangan pada Minggu 16 November 2025.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill