Connect With Us

Intan Ingin Buka Ruang Bagi Wanita Jadi Pemimpin di Kabupaten Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 12 November 2024 | 21:15

Calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah dalam Debat Kedua Pilbup Tangerang 2024, pada Minggu, 10 November 2024 (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Calon Wakil Bupati Tangerang menyebut ingin memberikan ruang lebih luas bagi perempuan untuk menjadi pemimpin di ruang lingkup Kabupaten Tangerang.

Hal ini diutarakan Intan dalam Debat Kedua Pilbup Tangerang pada Minggu, 10 November 2024.

Dikatakan Intan, hingga saat ini Kabupaten Tangerang belum pernah memiliki pemimpin perempuan di posisi puncak pemerintahan, sehingga ini adalah momentum yang tepat untuk mengubah tradisi tersebut. 

Menurutnya, kehadiran perempuan dalam jajaran pimpinan akan membawa perspektif baru yang lebih inklusif, khususnya dalam membuat kebijakan yang berhubungan langsung dengan kesejahteraan masyarakat.

"Ini bukan lagi masalah kekuasaan tapi ini adalah pengabdian," ujar Intan.

Bagi Intan, peran perempuan dalam politik bukan hanya sebagai simbol, tetapi juga penggerak perubahan sosial. Ia meyakini perempuan memiliki kemampuan untuk lebih peka terhadap isu-isu yang menyangkut kesejahteraan keluarga, pendidikan, kesehatan, dan kualitas hidup masyarakat. 

Lanjut Intan, dengan semakin banyak perempuan di posisi pengambilan keputusan, kebijakan yang dihasilkan diharapkan lebih berpihak pada kebutuhan masyarakat luas.

"Saatnya kabupaten Tangerang memberikan ruang untuk perempuan di Pilkada 2024 agar suara perempuan terwakili dan jangan lupa tanggal 27 November pilih nomor 2 demi terwujudnya kesetaraan gender di kabupaten Tangerang," tutupnya.

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

BISNIS
Bukan Produk Luar Negeri, Handuk Ternama Terry Palmer Lahir dan Merintis dari Tangerang

Bukan Produk Luar Negeri, Handuk Ternama Terry Palmer Lahir dan Merintis dari Tangerang

Rabu, 5 November 2025 | 12:58

Siapa sangka salah satu merek handuk ternama, Terry Palmer ternyata berasal dari Indonesia. Brand yang dikenal akan kualitas premiumnya ini berdiri di bawah naungan PT Indah Jaya Textile Industry, sebuah perusahaan tekstil asal Tangerang, Banten

SPORT
Prediksi Skor PSBS Biak vs Persita Tangerang BRI Super League 2025/2026

Prediksi Skor PSBS Biak vs Persita Tangerang BRI Super League 2025/2026

Selasa, 4 November 2025 | 20:16

Pendekar Cisadane kembali bersiap melakoni laga tandang berat dalam lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026. Tim asuhan pelatih Carlos Pena akan menantang PSBS Biak di Stadion Maguwoharjo, Kamis, 6 November 2025.

NASIONAL
Wuih, Presiden Prabowo Kucurkan Rp5 Triliun untuk 30 Gerbong KRL Baru

Wuih, Presiden Prabowo Kucurkan Rp5 Triliun untuk 30 Gerbong KRL Baru

Rabu, 5 November 2025 | 18:52

Presiden Prabowo Subianto memberikan lampu hijau dan menggelontorkan dana fantastis senilai Rp5 triliun kepada PT KAI (Persero) untuk memperluas dan memperbarui jaringan KRL Commuter Line di kawasan Jabodetabek.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill