Connect With Us

Tabung Gas Meledak, 6 Ruko Terbakar di Cibodas

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 4 November 2014 | 16:33

Enam ruko terbakar di Kota Tangerang (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Enam ruko yang bertempat di Jalan Gatot Subroto, RT 01/01 Kelurahan Uwung Jaya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang,, Selasa (4/11) siang terbakar. Diduga kebakaran tersebut terjadi lantaran tabung elpiji yang terbakar.
Syaprudin Ketua RT setempat mengatakan,  awal mula peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Diduga sebuah tabung gas meledak dari salah satu ruko.

"Awalnya hanya satu ruko, tapi karena di dalam ruko terdapat bahan yang mudah terbakar, api membesar dan merambar ke ruko yang lain, " ujar Syaprudin, sore ini.

Tampak dua unit sepeda motor yang ada di dalam ruko itu pun ikut hangus terbakar. Sedangkan warga setempat yang berusaha memadamkan api dengan air seadanya akhirnya menyerah. Hal itu dikarenakan api justru semakin membesar.

"Enam ruko terbakar. Sebelumnya memang terdengar suara ledakan hebat," jelas Syaprudin.

Petugas Pemadam Kebakaran dari Kota Tangerang menerjunkan lima armadanya.  Mereka hingga sore ini masih berusaha keras menakluk api.  Belum diketahui secara pasti jumlah kerugian secara materi, sedangkan korban jiwa menurut petugas , dapat dipastikan tidak ada korban jiwa.
 

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

KAB. TANGERANG
Stasiun Jatake Resmi Beroperasi Hari Ini, Layani Rute KRL Tanah Abang–Rangkasbitung 

Stasiun Jatake Resmi Beroperasi Hari Ini, Layani Rute KRL Tanah Abang–Rangkasbitung 

Rabu, 28 Januari 2026 | 10:32

Stasiun Jatake mulai beroperasi sebagai stasiun pemberhentian baru KRL Commuter Line Tanah Abang–Rangkasbitung pada Rabu, 28 Januari 2026.

TANGSEL
Guru di Tangsel Dipolisikan Gegara Menasehati Murid, Polisi Upayakan Jalan Damai

Guru di Tangsel Dipolisikan Gegara Menasehati Murid, Polisi Upayakan Jalan Damai

Rabu, 28 Januari 2026 | 16:44

Seorang guru SD di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dilaporkan ke polisi oleh orang tua muridnya sendiri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill