Connect With Us

Siswi SMK Nusa Husada Cipondoh Tangerang Menghilang

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 4 Mei 2015 | 18:06

Iwan orangtua Aida (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Seorang siswi kelas 1 SMK Nusa Husada Cipondoh, Kota Tangerang, Aida faujiah, 16, menghilang sejak pekan lalu. Warga Kampung Ketapang, Gang Sawah Dalam, RT 2/5, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Cipondoh, itu menghilang saat jam istirahat sekolah.

Anak pertama dari pasangan suami istri Iwan Muawan, 38, dan Umiyati, 38, ini diketahui meninggalkan sekolah pada Senin (27/4), sekitar pukul 13.30 WIB. Teman-teman Aida terakhir melihatnya keluar dari gerbang sekolah.

"Saat jam istirahat dia masih di kelas. Diajak sholat bilangnya nanti aja. Tiba-tiba saja dia pergi," kata Ibu Aida, Umiyati, (4/5).

Dia menambakan, saat pergi, Aida yang sekolah di jurusan farmasi ini meninggalkan tas dan jas almamater sekolah, serta sepeda motor yang selalu dibawanya pulang pergi ke sekolah.

"Barang-barangnya nggak dibawa. Bahkan HP nya juga ditinggal di rumah. Dia cuma pergi pakai seragam sekolah berwarna putih ungu dan berkerudung. Kalau uang, cuma bawa uang jajan yang biasa saya kasih setiap hari, Rp 10 ribu," papar Umiyati.

Umiyati mengaku, beberapa hari sebelum Aida pergi, dia sempat cerita bahwa dia tidak nyaman dengan teman-teman sekolahnya. Hanya saja dia tidak menjelaskan lebih jauh masalah tersebut.

"Dia bilang mau berhenti dari sekolah karena temen-temennya enggak enak. Saya bilang supaya dia mengadukannya ke guru BP aja. Tapi masalahnya belum selesai, sudah kejadian," ungkapnya sedih.

Sementara ditanya terkait kedekatan Aida dengan pria, Ayahnya, Iwan mengatakan, bahwa selama ini dia tida punya pacar. Namun, beberapa jam setelah dia berangkat sekolah, ada sebuah pesan singkat masuk ke-ponsel nya dari nomor tak dikenal yang diduga adalah seorang laki-laki. Isi pesan tersebut "Aku menghubungi ke nomer yang mana"

"Saya enggak tahu maksudnya apa. Saya coba telepon balik tapi tidak pernah diangkat. Sekarang nomornya malah tidak aktif," paparnya.

Iwan mengaku tidak menyangka Aida berani meninggalkan rumah tanpa kabar. Pasalnya, selama ini anaknya tidak menunjukkan gelagat yang mencurigakan.

"Dia orangnya tertutup dan pendiam. Jarang cerita kalau ada masalah. Pas berangkat sekolah saja dia masih pamitan seperti biasa. Jadi saya tidak tahu motifnya apa," jelasnya.

Dia pun telah mencoba mencari keberadaan anaknya melalui penerawangan orang pintar, namun tidak membawa hasil. Akhirnya pada Rabu (29/4), dia melaporkan peristiwa hilangnya Aida ke Polres Metro Tangerang. "Saya berharap anak saya bisa ditemukan. Kalau bisa dia yang pulang. Saya dan istri khawatir sekali," pungkasnya.

Untuk diketahui, ciri-ciri Aida yakni rambut sebahu, kulit kuning langsat, ada tahi lalat di batang hidung sebelah kiri, tinggi sekiyar 156 cm dan perawakan kurus. (RAZ)

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill