Connect With Us

Pemkot Tangerang Cari Tanah untuk PMI Kota Tangerang

Denny Bagus Irawan | Kamis, 8 September 2016 | 08:00

Dadai Budaeri, Koeswarsa dan Wawan Fauzi saat dalam suasana duka mendoakan Alm Gatot Purwanto di PMI Kota Tangerang. (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com-Pemerintah Kota  (Pemkot) Tangerang akan mencari lahan untuk mendukung majunya PMI Kota Tangerang.  Hal itu dikatakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Dadi Budaeri, hari ini.

“Memang secara surat menyurat belum ada ya, tetapi secara lisan pihak PMI Kota Tangerang melalui Ketuanya Pak Koeswarsa sudah bilang bahwa ada kendala soal lahan  yang membuat PMI Kota Tangerang tidak mampu menjadi pembina untuk tingkat provinsi Banten,” ujarnya.

Karenanya, kata dia, pihaknya akan mencari lahan buat PMI Kota Tangerang sambil menunggu surat dari PMI masuk. “Akan menggunakan pola hibah, kami sangat mendukung PMI Kota Tangerang,” ujarnya.

Sementara Ketua PMI Kota Tangerang Koeswarsa sangat berharap dukungan penuh dari Pemkot Tangerang. “Kita harap ada dukungan dari pemerintah, “ tuturnya.

Terkait kurangnya lahan milik PMI Kota Tangerang dibenarkan Kepala UTD PMI Kota Tangerang, dr David Hasudungan Sidabutar M Biomed. Sebab, untuk menjadi Unit Transfusi Darah (UTD) Pembina,  gedung dan lahan parkir menjadi syarat utama. Kategori UTD pembina minimal memiliki gedung seluas 1.500 meter.

Dia menerangkan ketika ada Palang Merah dari Austalia ke PMI Kota Tangerang, mereka melihat ada jalur limbar dengan darah yang masuk dan itu menjadi persoalan. “Karena gedung ini sempit, itu salah satunya,” katanya.

 

KOTA TANGERANG
Honorer Tak Lolos Tes Jadi PPPK Paruh Waktu, Pemkot Tangerang Usulkan Jadi Penuh Waktu

Honorer Tak Lolos Tes Jadi PPPK Paruh Waktu, Pemkot Tangerang Usulkan Jadi Penuh Waktu

Kamis, 16 Januari 2025 | 22:39

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menjamin semua tenaga honorer yang sebelumnya tidak lolos seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan dialihkan statusnya menjadi PPPK Paruh Waktu.

SPORT
Pendekar Cisadane Buka Paruh Kedua Musim dengan Kemenangan Lawan PSIS Semarang

Pendekar Cisadane Buka Paruh Kedua Musim dengan Kemenangan Lawan PSIS Semarang

Senin, 13 Januari 2025 | 21:35

Raihan poin penuh sukses diraih oleh Persita kala menjamu PSIS Semarang di lanjutan pekan ke-18 BRI Liga 1 2024/25.

MANCANEGARA
Muhammad Jadi Nama Bayi Paling Populer di Inggris

Muhammad Jadi Nama Bayi Paling Populer di Inggris

Sabtu, 7 Desember 2024 | 12:17

Nama Muhammad menjadi pilihan utama bagi orang tua di Inggris dan Wales untuk menamai bayi laki-lakinya pada tahun 2023. Lebih dari 4.600 anak tercatat dengan nama ini, menjadikannya nama paling banyak digunakan sepanjang tahun tersebut.

KAB. TANGERANG
Diikuti 1.358 Peserta, Juara MTQ ke-55 Kabupaten Tangerang Bakal Bertanding di Provinsi

Diikuti 1.358 Peserta, Juara MTQ ke-55 Kabupaten Tangerang Bakal Bertanding di Provinsi

Kamis, 16 Januari 2025 | 16:05

Musabaqah Tilawatil Quran MTQ ke-55 Tingkat Kabupaten Tangerang diikuti sebanyak 1.358 peserta dari 29 kecamatan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill