Connect With Us

Berburu Jajanan di Festival Culinary Night Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 12 Februari 2017 | 10:00

Pemkot Tangerang kembali menggelar Tangerang Culinary Night di Kawasan Kuliner Pasar Lama, Kota Tangerang, Sabtu (11/2/2017) malam. Ada ratusan jajanan dan makanan yang tersedia dalam even ini. (@tangerangnews 2017 / Rangga A Zuliansyah)




TANGERANGNews.com
-Pemkot Tangerang kembali menggelar Tangerang Culinary Night di Kawasan Kuliner Pasar Lama, Kota Tangerang, Sabtu (11/2/2017) malam. Ada ratusan jajanan dan makanan yang tersedia dalam even ini.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang, Rina Hernaningsih menuturkan, Tangerang Culinary Night kali ini lebih seru dari sebelumnya karena selain digelar dua kali dalam sebulan, juga ada berbagai hiburan.

"Selain malam ini ada lagi nanti tanggal 18 Februari. Ini dalam rangka HUT Kota Tangerang ke 24," ujarnya.

Pasar Lama

Menurut Rina, pihaknya juga akan menggelar beberapa acara seperti tanggal 26 Februari ada lomba masak yang melibatkan Hotel dan Restoran. Kemudian ada juga gerak jalan sehat.

Lanjut Rina, di tanggal 19 Februari nanti akan ada sepeda santai. Panitia akan menyediakan hadiah doorprize menarik untuk masyarakat yang ikut berpartisipasi.

"Kita juga nanti ada hiburan di Alun-alun Ahmad Yani. Maka itu melalui acara ini saya mengajak masyarakat Kota Tangerang untuk ramai-ramai datang di acara yang diselenggarakan," ujarnya.

Ditambahkan Rina, bila tak ada halangan di HUT Kota Tangerang ke 24 ini juga akan ada pemutaran perdana film beksi. Dia berharap mudah-mudahan acara yang digagas ini dapat menghibur masyakarat Kota Tangerang.

"Ini juga bisa menjadi daya tarik wisata an ke Kota Tangerang, dimana kita ketahui Kota Tangerang mengusung kota yang layak huni, dikunjungi, investasi dan kota pintar," tukasnya.

 

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

KOTA TANGERANG
Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Senin, 3 November 2025 | 21:18

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar Rapat Kewilayahan menyerap aspirasi sekaligus menggeber strategi mitigasi komprehensif menghadapi puncak musim penghujan dan cuaca ekstrem yang diperkirakan terjadi hingga akhir tahun.

KAB. TANGERANG
Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Bupati Tangerang Lantik 22 Pengurus Cabor KONI, Tekankan Pembinaan Atlet Sejak Dini

Senin, 3 November 2025 | 20:52

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid secara resmi melantik 22 pengurus cabang olahraga (cabor) yang tergabung dalam KONI Kabupaten Tangerang untuk masa bakti 2025–2029, Senin 3 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill