Connect With Us

Diduga tersambar petir, pabrik tiner terbakar di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 17 November 2017 | 15:00

Kebakaran gedung pabrik tiner PT Mustika di Kawasan Industri, Jalan Manis 5, Jati Uwung, Kota Tangerang, Jumat (17/11/2017). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran kembali terjadi, kali ini si jago merah mencoba menghanguskan gedung pabrik yang terletak di Kawasan Industri, Jalan Manis 5, Jati Uwung, Kota Tangerang, Jumat (17/11/2017). Kepulan asap hitam pekat terlihat dari jarak lima kilometer.

Menurut petugas kemanan sekitar, kebakaran terjadi pada pukul 13.00 WIB. Dugaan sementara kebakaran tersebut karena petir yang menyambar pabrik tiner tersebut.

"Itu pabrik tiner PT Mustika, tadi kan hujan deras. Pabrik kena samber petir, karena itu pabrik tinner langsung cepat membesar apinya," ujar Cecep Supriadi saat ditemui di lokasi.

Tampak petugas sedang melakukan pemadaman. Hingga pukul 14.23 WIB, api membesar dan kebakaran masih berlangsung.(DBI/HRU)

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

KOTA TANGERANG
Keren, Warga Tangerang Sulap Kulit Jagung Jadi Kerajinan wayang

Keren, Warga Tangerang Sulap Kulit Jagung Jadi Kerajinan wayang

Sabtu, 27 April 2024 | 13:30

Wayang merupakan budaya asli Indonesia, yang biasanya terbuat dari kulit hewan maupun kayu. Namun, apa jadinya jika wayang dibuat menggunakan kulit jagung.

SPORT
Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Cetak Sejarah, Indonesia Berpeluang Masuk Olimpiade Paris 2024

Jumat, 26 April 2024 | 09:21

Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses mencetak sejarah lolos ke semifinal Piala Asia U-23 usai menumbangkan Korea Selatan, yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 26 April 2024, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill