Connect With Us

Diduga tersambar petir, pabrik tiner terbakar di Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 17 November 2017 | 15:00

Kebakaran gedung pabrik tiner PT Mustika di Kawasan Industri, Jalan Manis 5, Jati Uwung, Kota Tangerang, Jumat (17/11/2017). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran kembali terjadi, kali ini si jago merah mencoba menghanguskan gedung pabrik yang terletak di Kawasan Industri, Jalan Manis 5, Jati Uwung, Kota Tangerang, Jumat (17/11/2017). Kepulan asap hitam pekat terlihat dari jarak lima kilometer.

Menurut petugas kemanan sekitar, kebakaran terjadi pada pukul 13.00 WIB. Dugaan sementara kebakaran tersebut karena petir yang menyambar pabrik tiner tersebut.

"Itu pabrik tiner PT Mustika, tadi kan hujan deras. Pabrik kena samber petir, karena itu pabrik tinner langsung cepat membesar apinya," ujar Cecep Supriadi saat ditemui di lokasi.

Tampak petugas sedang melakukan pemadaman. Hingga pukul 14.23 WIB, api membesar dan kebakaran masih berlangsung.(DBI/HRU)

KOTA TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:02

Dari operasi di dua lokasi berbeda, petugas menyita 27,168 kilogram sabu dan 5.000 butir psikotropika jenis Happy Five (H5) dari tangan dua tersangka berinisial D , 36, dan S, 45.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

SPORT
Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Jumat, 30 Januari 2026 | 23:30

Keributan antar suporter mewarnai berlangsungnya pertandingan pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 yang mempertemukan Persita Tangerang vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada Jumat 30 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill