Connect With Us

Bawa Ineks, Dua Pengunjung Lapas Tangerang Diciduk

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 20 Januari 2018 | 18:00

Tersangka yang berinisial SOL, 24, dan IS, 19, dibekuk Kepolisian Sektor (Polsek) Tangerang, lantaran kedapatan membawa belasan narkotika jenis happy five (inex) Sabtu (20/1/2018).. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com - Dua pengunjung Lapas Kelas 2A Pemuda dibekuk kepolisian sektor (Polsek) Tangerang, lantaran kedapatan membawa belasan narkotika jenis happy five (ineks).

Kapolsek Tangerang Kompol Ewo Samono mengatakan, dua pengunjung lapas tersebut berinisial SOL, 24, dan IS, 19, yang merupakan warga Cengkareng, Jakarta Barat.

Ewo menjelaskan, tujuan kedua tersangka berkunjung ke Lapas Kelas 2A Pemuda yang bertempat di Jalan LP Pemuda, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, ini untuk membesuk saudaranya, Kamis (18/1/2018).

BACA JUGA:

"Ketika dilakukan pemeriksaan di P2U kedapatan membawa barang narkotika jenis pil ineks sebanyak 18 butir," ujar Ewo, Sabtu (20/1/2018).

Menurutnya, modus kedua tersangka menyelundupkan 18 butir ineks itu dengan cara menyembunyikan di dalam kemasan plastik bawaannya.

                                                  Barang Bukti

 

"Inexnya dimasukan ke dalam kardus susu dengan cara ditempel pada kemasan plastiknya," ungkap Ewo.

Menurut Ewo, barang haram tersebut sengaja dibawa tersangka untuk memenuhi pesanan narapidana yang memiliki kasus narkotika. "Barangnya pesanan napi atas nama Marlan," tutur Ewo.

Atas kejadian tersebut, kedua tersangka berikut barang bukti berupa 18 butir ineks, dua buah handphone, dan satu unit sepeda motor telah digelandang ke Mapolsek Tangerang. "Kasusnya masih dalam penyelidikan," papar Ewo.(RAZ/RGI)

KAB. TANGERANG
Perumahan Grand Harmoni 2 Balaraja Tangerang Kebanjiran, Warga: Ini Paling Parah

Perumahan Grand Harmoni 2 Balaraja Tangerang Kebanjiran, Warga: Ini Paling Parah

Senin, 29 April 2024 | 23:00

Banjir melanda Perumahan Grand Harmoni 2 di Desa Bunar, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Senin 29 April 2024.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

TANGSEL
Pemotor Tewas Tabrak Dump Truk Parkir di Pinggir Jalan Setu Tangsel

Pemotor Tewas Tabrak Dump Truk Parkir di Pinggir Jalan Setu Tangsel

Senin, 29 April 2024 | 14:54

Seorang pemotor tewas di tempat usai menabrak dump truk yang sedang parkir di pinggir Jalan Raya Taman Tekno Widya, Kelurahan Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill