Connect With Us

Buruh Tewas Gantung Diri di Pohon Kelapa Periuk

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 19 Januari 2020 | 19:28

Tampak Asep mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri di sebuah pohon kelapa di pinggir Jalan Perum Villa Regency, Gebang Raya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com–Asep Ginanjar, pemuda 24 tahun ditemukan tewas gantung diri (gandir), Minggu (19/1/2020).

Jasad Asep tergantung di sebuah pohon kelapa di pinggir Jalan Perum Villa Regency, Gebang Raya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang.

Buruh harian lepas asal Cirebon itu pertama kali ditemukan dalam kondisi tak bernyawa oleh Yuda Rahmat, 53, warga setempat. 

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim mengatakan, Yuda menemukan korban tergantung sekitar pukul 03.15 WIB. 

"Ya, betul. Ada temuan mayat gantung diri di kawasan Periuk," ungkapnya kepada TangerangNews. 

Abdul mengatakan, Unit Identifikasi Polres Metro Tangerang Kota telah menggelar olah tempat kejadian perkara atas tewasnya korban. 

"Jadi, korban meninggal gantung diri di pohon kelapa menggunakan tali tambang," katanya. 

Ia menyebut jasad korban telah dibawa ke RSUD Tangerang untuk dibawa pihak keluarga ke rumah duka. Sementara motif korban bunuh diri masih diselidiki.

"Masih dilakukan penanganan lebih lanjut," pungkasnya.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

KOTA TANGERANG
Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Jumat, 7 November 2025 | 09:06

Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Hos Cokroaminoto, Larangan, Kota Tangerang, pada Rabu malam 5 November 2025, sekitar pukul 19.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill