Connect With Us

Pandemi Corona, BAPERA Banten Baksos Sembako di Karang Tengah Kota Tangerang

Mohamad Romli | Sabtu, 11 April 2020 | 19:54

Aksi Kemanusiaan: Bakti Sosial Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Provinsi Banten di Karang Tengah, Kota Tangerang, Sabtu (11/4/2020). (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Pandemi COVID-19 berdampak secara langsung pada sektor ekonomi. Bahkan, tak sedikit masyarakat yang mengeluhkan kesulitan memenuhi kebutuhan pokok keluarga. Hal itu karena kebijakan pemerintah untuk memutus penyebaran virus Corona yang mengimbau warga untuk beraktivitas di rumah.

Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Provinsi Banten pun menggelar bakti sosial berupa bantuan paket sembako untuk warga di sekitar Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang pada hari ini Sabtu (11/4/2020).

Ketua BAPERA Provinsi Banten Ahmad Nawawi mengatakan, tujuan dilaksanakan nya kegiatan Bakti Sosial ini untuk membantu meringankan beban masyarakat akibat pandemi COVID-19.

"Sebagaimana kita tahu, kebijakan _stay at home_ atau dirumah saja yang diberlakukan pemerintah akibat pandemi COVID-19 menyebabkan aktivitas kerja dan usaha terhenti, sehingga berdampak langsung terhadap kebutuhan hidup di masyarakat. Untuk itu Bapera hadir membantu masyarakat,” ujar Nawawi.

Ditambahkan Ketua Umum DPP BAPERA Fahd El Fouz Arafiq, baksos juga digelar serentak di beberapa provinsi, seperti Gorontalo, Banten, Sumatera Utara, Jambi, Aceh, Jawa Barat dan DKI Jakarta, dan akan berlanjut ke provinsi lainnya di Indonesia.

"Bantuan berupa sembako dan alat-alat kesehatan yang kami sumbangkan ini, kami harapkan dapat meringankan beban hidup masyarakat di tengah serangan virus ganas ini,” kata Fahd.

Fadh juga menginstruksikan kepada seluruh pengurus Bapera se-Indonesia untuk terus bergerak demi kemanusiaan dan tetap menjaga diri sesuai dengan protokol organisasi kesehatan dunia (WHO).(RMI/HRU)

TEKNO
Waspada Penipuan Modus Link Bantuan Subsidi Upah Kemnaker

Waspada Penipuan Modus Link Bantuan Subsidi Upah Kemnaker

Selasa, 15 Juli 2025 | 13:55

Modus penipuan lewat link atau tautan palsu yang mengatasnamakan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) beredar melalui pesan chat.

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill