Connect With Us

Begini Fakta Kasus Penculikan Bocah di Karawaci

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 16 Juni 2020 | 14:14

Screenshot atau tangkapan layar video bocah diduga diculik di Kampung Galeong, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang pada Senin (15/6/2020) malam. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

 

TANGERANGNEWS.com–Kabar peristiwa penculikan anak terjadi di Kampung Galeong, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang pada Senin (15/6/2020) malam.

Kanit Reskrim Polsek Karawaci Iptu Ronald Sianipar menyampaikan fakta atas kasus yang bikin heboh di media sosial tersebut.  

"Iya, ternyata itu bukan penculikan," ujarnya kepada TangerangNews, Selasa (16/6/2020).

Dia mengatakan peristiwa itu bukan penculikan, melainkan adanya kesalah pahaman. 

Menurutnya, pria berinisial S saat itu hendak meminjam ponsel bocah berinisial H. Namun, H berteriak kalau dia akan diculik.

"Faktanya dia baru mau pinjam HP korban lalu sudah diteriakin penculikan," ungkapnya. 

Setelah diteriaki, S pun diamankan warga. Lalu, S digelandang ke Polres Metro Tangerang Kota. 

Ronald menuturkan motif S meminjam ponsel milik bocah tersebut karena ingin menghubungi rekannya. 

"Motifnya mau pinjam HP korban untuk chating sama temannya," katanya. 

Kini, S telah dikembalikan ke keluarganya lantaran pihak H tidak membuat laporan polisi.(RMI/HRU)

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill