Connect With Us

PMI Sebut Ada Korban Saat Kebakaran Hebat di Pabrik Cat Jatiuwung

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 17 Juni 2020 | 12:52

Petugas PMI sedang memberikan penanganan medis kepada petugas pemadam kebakaran yang menjadi korban ringan. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Kebakaran hebat melanda pabrik cat PT Kansai Prakarsa Coatings di Jalan Gajah Tunggal No 3, Jatiuwung, Kota Tangerang pada Rabu (17/06/2020).

Namun, api yang berkobar selama sekitar 10 jam sejak pukul 01.00 sampai 11.00 WIB tersebut akhirnya berhasil dipadamkan petugas damkar. 

Kepala Biro Humas PMI Kota Tangerang Ade Kurniawan mengatakan terdapat dua korban ringan dalam peristiwa kebakaran tersebut. 

"Tidak ada korban jiwa, tapi hanya korban ringan," ujar Ade saat dikonfirmasi TangerangNews. 

Ade mengatakan PMI turut bersiaga dalam membantu penanganan kebakaran di pabrik itu dengan menerjunkan sepuluh personel medis dan ambulans. 

Baca Juga :

 

Menurut Ade, dua korban ringan tersebut merupakan petugas pemadam kebakaran. Kedua menjadi korban saat berjibaku memadamkan si jago merah. 

"Ada dua petugas yang sesak nafas akibat asap dan kepercikan cairan cat," ungkapnya. 

Kedua petugas tersebut sudah ditangani petugas PMI. Satu korban itu sudah dibawa ke klinik untuk penanganan lebih lanjut. 

"Kalau untuk korban yang berasal dari karyawan tidak ada," kata Ade.(RMI/HRU)

BANTEN
Penguatan Hukum di Sektor Kelistrikan, PLN Jalin Sinergi dengan Kejati Banten 

Penguatan Hukum di Sektor Kelistrikan, PLN Jalin Sinergi dengan Kejati Banten 

Selasa, 8 Juli 2025 | 10:22

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melakukan audiensi dengan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten di Kantor Kejati Banten, Senin 7 Juli 2025.

NASIONAL
Mengejutkan, 571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Main Judi Online

Mengejutkan, 571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Main Judi Online

Selasa, 8 Juli 2025 | 12:56

Sebanyak 571.410 rekening penerima bansos terindikasi digunakan untuk aktivitas judi online sepanjang 2024. Hal ini diungkapkan oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau akrab disapa Gus Ipul.

KOTA TANGERANG
PLN Sosialisasikan Soal Kelistrikan di Festival Al-A'zhom Tangerang 2025

PLN Sosialisasikan Soal Kelistrikan di Festival Al-A'zhom Tangerang 2025

Selasa, 8 Juli 2025 | 10:38

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melalui Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cikokol turut meramaikan Festival Al-A'zhom ke-12 yang berlangsung di kawasan Masjid Raya Al-A'zhom, Kota Tangerang.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill