Connect With Us

Duh, Kasus COVID-19 di Kota Tangerang Naik 100 Persen Pascalibur Lebaran

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 26 Mei 2021 | 17:22

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang dr Liza Puspadewi. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang dr Liza Puspadewi mengaku ada kenaikan kasus COVID-19 hingga 100 persen di Rumah Isolasi Terkonsentrasi (RIT) pascalibur Lebaran 2021. 

Liza mengaku, sebelum libur Lebaran, angka kasus COVID-19 di Kota Tangerang sempat mencapai 17 pasien yang dirawat RIT. 

Namun, akibat adanya pergerakan orang yang melakukan aktivitas saat Lebaran, membuat kasus COVID-19 meningkat. 

"Yang terakhir sebelumn libur cuma 17 (pasien yang dirawat di RIT). Sekarang naik 2 kali lipat dibanding dengan yang kemarin ( sebelum liburan)," ujarnya, Rabu (26/5/2021). 

Liza menuturkan, hal tersebut lantaran tingginya aktivitas masyarakat saat libur Lebaran 2021, sehingga membuat peningkatan kasus COVID-19. 

"Jadi konsepnya adalah bahwa pergerakan orang berbanding lurus dengan peningkatan kasus. Jadi kalau pergerakan orang itu pasti ada kenaikan kasus," katanya. 

Menurutnya, kenaikan tersebut merupakan hasil dari pemeriksaan kesehatan secara acak yang dilakukan Pemkot Tangerang untuk melacak adanya masyarakat yang tertular COVID-19. 

Saat ini, lanjut Liza, meski sudah mulai beranjak naik, tapi belum merupakan puncak dari peningkatan kasus COVID-19 pascalibur Lebaran 2021. 

"Kenapa kita tracing sebesar-besarnya , supaya kita bisa menemukan dalam kondisi dini. Kan yang dikhawatirkan penuh ICU, sebab ICU terbatas jumlahnya," pungkasnya. (RED/RAC)

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

NASIONAL
Ledakan Guncang SMAN 72 Jakarta saat Salat Jumat, 54 Orang Luka luka

Ledakan Guncang SMAN 72 Jakarta saat Salat Jumat, 54 Orang Luka luka

Jumat, 7 November 2025 | 21:24

Lingkungan SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta, digegerkan dengan suara dentuman keras tepat menjelang salat Jumat, 7 November 2025.

KOTA TANGERANG
Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Pemotor Tewas Terlindas Truk Tangki Gegara Jalan Rusak di Larangan Tangerang

Jumat, 7 November 2025 | 09:06

Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Hos Cokroaminoto, Larangan, Kota Tangerang, pada Rabu malam 5 November 2025, sekitar pukul 19.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill