Connect With Us

Pengendara Motor yang Kecelakaan di Karawaci Tangerang Bukan Begal

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 30 Desember 2021 | 19:37

Tangkapan layar dua orang yang menunggangi sepeda motor yang terjatuh di kawasan Pos dekat traffic light Karawaci Kota Tangerang pada Rabu 29 Desember 2021 malam (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com- Dua orang yang menunggangi sepeda motor yang terjatuh di kawasan Pos dekat traffic light Karawaci Kota Tangerang pada Rabu 29 Desember 2021 malam, bukan merupakan pelaku begal. 

Kejadian tersebut melainkan pengendara sepeda motor melakukan aksi saling kejar dengan pengendara sepeda motor lainnya. 

"Itu bukan begal. Itu mereka sebenarnya ada tiga orang. Satu orang kabur," kata Bombom, warga yang mengevakuasi korban kecelakaan itu.

Kedua orang tersebut terjatuh dari kendaraannya karena diduga berkendara dalam keadaan mabuk saat melintas dengan kencang.

"Jadi ceritanya tiga orang itu mau nyamperin seseorang untuk balas dendam, tapi di perjalanan mereka mengalami kecelakaan karena dalam keadaan mabok," tuturnya.

"Dan yang punya rencana mau balas dendam itu kabur sedangkan yang di TKLL itu yang diajak oleh orang yang kabur tersebut," imbuh dia.

Bombom menambahkan, dirinya bersama aparat kepolisian telah mengevakuasi kedua korban kecelakaan itu ke RSUD Kabupaten Tangerang.

"Polisi menyatakan bahwa itu korban kecelakaan, bukan begal. Untuk masalah kepemilikan senjata tajam yang ada di lokasi belum bisa dipastikan itu milik siapa karena satu orang yang kabur tidak berhasil ditemukan," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:15

Sebanyak 890 rumah di Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, masih terendam banjir yang diakibatkan luapan Sungai Cimanceuri dan Cipasilian hingga saat ini, Rabu 28 Januari 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill