Connect With Us

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pemkot Tangerang Luncurkan Sagu Sadeo

Redaksi | Kamis, 22 September 2022 | 21:46

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang meluncurkan program Sagu Sadeo (Satu Guru Satu Video). (Humas Pemkot Tangerang / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Pendidikan meluncurkan program teranyar Sagu Sadeo (Satu Guru Satu Video) yang dibuat oleh para guru mulai dari tingkat SD - SMP di Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah yang hadir secara langsung dalam peluncuran program tersebut menuturkan Sagu Sadeo menjadi sebuah langkah inovatif dari Pemkot Tangerang dalam peningkatan kualitas pendidikan di tengah pandemi Covid-19.

"Pendidikan selama pandemi melalui sarana daring pasti memiliki keterbatasan dan tidak optimal bagi anak - anak," ungkap Wali Kota dalam acara yang berlangsung di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa, 20 September 2022.

Selain itu, lanjut Arief, dengan adanya video pembelajaran yang positif dari para guru akan menjadi tameng bagi para anak didik dalam menghadapi derasnya dampak buruk di era sosial media.

"Saya ulangi lagi, dengan video yang positif diharapkan dapat menanggulangi dampak negatif dari sosial media," pesannya.

"Konten - konten video pembelajaran juga bisa menjadi bahan rujukan buat anak - anak," sambung Wali Kota.

Wali Kota menambahkan melalui pembuatan video pembelajaran, para guru di Kota Tangerang didorong untuk kreatif dalam memberikan metode pembelajaran bagi para murid. 

"Ditambah lagi untuk mengisi ruang - ruang di sosmed dengan konten edukatif," tuturnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamalludin menjabarkan pihaknya menargetkan sebanyak 15.000 video pembelajaran dapat dihasilkan oleh para guru di Kota Tangerang dengan dukungan fasilitator dalam waktu satu bulan.

"Kita juga siapkan 107 guru untuk memfasilitasi semua kecamatan membuat video pembelajaran tersebut," tutup Jamal.

Untuk diketahui, selain peluncuran program Sagu Sadeo pada kesempatan tersebut juga dilakukan kegiatan Sosialisasi Stratifikasi UKS (Unit Kesehatan Sekolah) dengan narasumber dari Ditjen Paud dan Dikmen Kemendikbudristek.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 16:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) tancap gas melakukan pembersihan total di seluruh ruas jalan protokol dan titik-titik krusial penumpukan sampah.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

NASIONAL
Polisi Klaim Pengendara Makin Taat Lalu Lintas Setelah Ada ETLE

Polisi Klaim Pengendara Makin Taat Lalu Lintas Setelah Ada ETLE

Selasa, 30 Desember 2025 | 17:02

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Agus Suryonugroho mengungkapkan bahwa sistem tilang elektronik atau ETLE semakin mendominasi penegakan hukum lalu lintas sepanjang 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill