Connect With Us

Jadi Tuan Rumah, Kominfo Kota Tangerang Fasilitasi Website Porprov VI Banten

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 29 September 2022 | 11:54

Tangkapan layar website Porprov VI Banten. (Achmad Irfan Fauzi / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Tangerang memfasilitasi website resmi untuk pagelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten. Hal ini untuk memudahkan penyelenggaraan ajang perlombaan olahraga bergengsi yang akan berlangsung pada November 2022 di Kota Tangerang tersebut.

Kepala Bidang Pengembangan E-Goverment Diskominfo Kota Tangerang Rizky Febriyanto Sunaryo mengatakan, situs https://porprovbanten2022.id/ yang telah dibuat untuk mendukung kesuksesan Porprov VI Banten.

"Tujuannya sebagai media informasi dalam mendokumentasikan kegiatan Porprov Banten," ujarnya, Kamis, 29 September 2022.

Selain itu, juga dapat memberikan kemudahan kepada KONI Kabupaten atau Kota dalam melakukan pendaftaran cabor, nomor cabor dan atlet.

"Kami ingin turut menyukseskan pagelaran Porprov Banten," ucapnya.

Rizky menjelaskan, website tersebut sudah bisa digunakan dan dimanfaatkan untuk pagelaran Porprov VI Banten.

Baca juga: Incar Juara Umum, Pertama Kalinya Kota Tangerang Terjunkan Semua Cabor di Porprov Banten 2022

"Untuk website Porprov Banten sudah bisa digunakan. Saat ini digunakan dalam tahap pendaftaran kontingen," ungkapnya.

Rizky menuturkan, website resmi pagelaran Porprov VI Banten tersebut dilengkapi dengan sejumlah fitur.

"Fiturnya ada pendaftaran kontingen

kabupaten atau kota, berita, jadwal pertandingan, peraihan medali, dan sebagainya," jelasnya.

Website ini juga memiliki sejumlah keunggulan, yakni pendaftaran kontingen bisa secara online, proses verifikasi atlet menggunakan data kependudukan Provinsi Banten. 

"Bisa dijadikan juga sebagai sumber informasi mengenai pagelaran Porprov Banten, seperti jadwal pertandingan, perolehan medali, venue dan lain sebagainya," pungkasnya.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill