Connect With Us

Kabar Baik, Stok Beras di Kota Tangerang Aman

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 27 Juni 2023 | 10:52

Persediaan beras bulog di Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Perum Bulog Kantor Cabang Tangerang mengonfirmasi bahwa persediaan beras di Kota Tangerang aman sampai akhir tahun. Saat ini, mereka memiliki cadangan beras sebanyak 80 ribu ton. 

Dengan demikian, Bulog memastikan bahwa stok dan harga beras di Kota Tangerang akan terjaga meskipun menghadapi kenaikan harga menjelang Iduladha 1444 Hijriah.

Omar Syarif, Pimpinan Bulog Cabang Tangerang, mengungkapkan bahwa stok beras di Kota Tangerang aman menjelang Iduladha, bahkan aman sampai akhir tahun tergantung kebutuhan. 

"Bulog terus mengupayakan melakukan penyerapan beras hasil panen petani dalam negeri disejumlah wilayah,” kata Omar Syarif, Pimpinan Bulog Cabang Tangerang di Gor Neglasari, pada Senin, 26 Juni 2023.

Setiap bulannya, Bulog Cabang Tangerang mengalokasikan 100 ton beras untuk disalurkan. Oleh karena itu, masyarakat tidak perlu khawatir atau berlebihan dalam membeli beras. 

Bulog menjual beras dengan harga Rp45 ribu per lima kilogram atau Rp9 ribu per liter, yang merupakan harga yang terjangkau dibandingkan dengan harga pasaran.

Omar menjelaskan bahwa menjelang Iduladha, Bulog terus memberikan dukungan dan mengikuti Gelar Pangan Murah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Tangerang. Bulog menyediakan beras medium dengan harga murah untuk menghadapi Iduladha.

Sementara itu, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Muhdorun juga menyatakan bahwa pasokan pangan di Kota Tangerang aman. Hal ini berdasarkan hasil monitoring petugas di lapangan yang menunjukkan ketersediaan pangan berlebih.

“Walau jelang Iduladha, kebutuhan terhadap komoditas cenderung meningkat, tapi berdasarkan pendataan di lapangan DKP telah pastikan pasokan pangan untuk Kota Tangerang tergolong aman," ujar Muhdorun.

Untuk itu, DKP mengimbau masyarakat agar tidak berbelanja secara tergesa-gesa dan menghindari gerakan panic buying.

Muhdorun juga menyebutkan bahwa beberapa komoditas di pasar mengalami kenaikan harga, seperti harga telur yang mencapai Rp33 ribu per kilogram. Oleh karena itu, masyarakat Kota Tangerang diharapkan tetap tenang dalam berbelanja.

"Dengan itu, diharapkan masyarakat Kota Tangerang untuk lebih tenang dalam berlanja," tutupnya.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

NASIONAL
Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:35

PT Pertamina Patra Niaga mengusulkan kebijakan pembatasan pembelian LPG subsidi 3 kilogram maksimal 10 tabung per bulan untuk setiap kepala keluarga (KK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill