Connect With Us

DLH Tegaskan Hanya Sampah Residu yang Masuk ke TPA Rawa Kucing

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 7 November 2023 | 15:00

Tempat penampungan sampah sementara di TPA Rawa Kucing Kota Tangerang pasca kebakaran, Selasa 24 Oktober 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang menegaskan sampah yang akan masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing haruslah sampah-sampah yang bersifat residu, yakni sulit atau tidak dapat didaur ulang kembali.

Kepala DLH Kota Tangerang Tihar Sopian mengatakan, hal itu dapat dilakukan dengan setiap masyarakat melakukan pemilahan sampah rumah tangga secara mandiri.

"Jika, pemilahan sampah dari rumah tangga ini dilakukan dengan baik, maka volume sampah yang dibuang ke TPA Rawa Kucing tidak akan terlalu banyak. Karena hanya ada sampah residu saja. Tentu, harapannya usia TPA Rawa Kucing bisa lebih panjang lagi," ujarnya Selasa, 07 November 2023.

Seperti diketahu, kapasitas TPA Rawa Kucing nyaris overload. Terlebih, TPA yang berlokasi di Kecamatan Neglasari ini baru saja dilanda kebaran hebat beberapa waktu lalu.

Tihar menuturkan, pihaknya juga menggandeng para aktivis dan penggiat lingkungan untuk membantu sosialisasi pemilahan sampah melalui aksi  Bank Sampah, Kampung Proklim, Adiwiyata, dan lainnya.

"Karena memang, sampah adalah urusan bersama, ayo memilah, mengolah dan memanfaatkan kembali, dan hanya sampah residu yang datang ke TPA Rawa Kucing," tegasnya.

Sementara itu, Tihar tidak menampik persoalan sampah di Kota Tangerang sempat tersendat. Namun, saat ini semua pelayanan sampah di Kota Tangerang sudah kembali normal.

Saat ini, DLH juga telah membangun tiga tandon guna mengantisipasi kebakaran di TPA Rawa Kucing tidak kembali terulang.

"Dan akan bertambah dengan target delapan tandon terbangun di TPA Rawa Kucing," pungkasnya.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BANTEN
Atasi Banjir, Pemprov Banten Besok Mulai Normalisasi Sungai di Tangerang Raya

Atasi Banjir, Pemprov Banten Besok Mulai Normalisasi Sungai di Tangerang Raya

Senin, 26 Januari 2026 | 20:41

Masalah banjir menahun di wilayah Tangerang Raya kini mendapat perhatian serius dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten.

TANGSEL
IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

Senin, 26 Januari 2026 | 19:04

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mencatatkan kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 84,81 per Januari 2026.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill