Connect With Us

TPA Rawa Kucing Tangerang Sudah Normal, Status Darurat Bencana Dicabut

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 2 November 2023 | 01:04

Kondisi terakhir TPA Rawa Kucing Kota Tangerang pasca kebakaran hebat, Rabu 1 November 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran TPA Rawa Kucing, Neglasari, Kota Tangerang sudah terkendali dan berangsur normal di hari ke 13.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Maryono Hasan mengatakan pihaknya telah melakukan evaluasi dari sejak pemadaman hingga pendinginan.

Hari ini, pihaknya pun melakukan kajian cepat untuk pemberhentian status darurat bencana menjadi status normal.

"Hasil kajian ini kami laporkan ke Wali Kota dan Wakil Wali kota Tangerang pukul 15.00 WIB," katanya, Rabu 1 November 2023.

Setelah status bencana dicabut, langkah BPBD selanjutnya akan melakukan pengawasan TPA Rawa Kucing selama 7 hari kedepan, sehingga jika ada indikasi kebakaran bisa segera tertangani dengan maksimal.

"Kalau kondisi hari ke 13 ini, sudah 95 persen tertangani. Tinggal menangani asap-asap yang masih muncul, meski asapnya sudah tidak terlalu pekat," ujar Maryono.

Kedepannya, BPBD juga merekomenasikan adanya hidrant dan jalur evakuasi serta pemadaman api di TPA Rawa Kucing untuk mencegah kebakaran meluas seperti sebelumnya.

Sementara terkait para pengungsi, kata Maryono, hal itu menjadi ranah dinas sosial.

"Pimpinan (wali kota) sudah menawarkan bagi yang rumahnya terbakar pindah sementara ke rusun," terangnya.

NASIONAL
Usai Kilang Balikpapan Beroperasi, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Beli BBM ke Pertamina

Usai Kilang Balikpapan Beroperasi, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Beli BBM ke Pertamina

Selasa, 13 Januari 2026 | 11:32

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menyatakan pemerintah akan mengarahkan badan usaha swasta penyalur bahan bakar minyak untuk memprioritaskan penyerapan BBM hasil produksi kilang dalam negeri.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

TEKNO
Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Senin, 12 Januari 2026 | 11:20

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) resmi memutus sementara akses aplikasi chatbot berbasis kecerdasan artifisial (AI) Grok.

TANGSEL
Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Senin, 12 Januari 2026 | 21:37

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menegaskan bahwa rencana kerja sama soal sampah dengan pihak ketiga bukan pembuangan, melainkan skema pengolahan sampah modern yang berfokus pada pengurangan residu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill