Connect With Us

Bawaslu Kota Tangerang Usulkan Pemungutan Suara Lanjutan di 11 TPS

Rangga Agung Zuliansyah, Yanto | Sabtu, 17 Februari 2024 | 02:19

Kantor Bawaslu Kota Tangerang. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Setelah mengusulkan pemungutan suara susulan (PSS) di 4 TPS Larangan Utara akibat banjir, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tangerang juga mengusulkan untuk melakukan pemungutan suara lanjutan (PSL) di beberapa TPS lain.

Rekomendasi ini dikeluarkan karena adanya temuan masalah seperti surat suara kurang atau tertukar, saat pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024, Rabu 14 Februari 2024, kemarin.

Temuan TPS bermasalah ini terjadi di Kecamatan Karang Tengah, Ciledug, Cibodas dan Tangerang. Adapun rincian lokasi TPS tersebut sebagai berikut:

-Kecamatan Karang Tengah

TPS 12, kekurangan surat suara

TPS 21, surat suara DPRD Kota Tangerang tercampur

 

-Kecamatan Ciledug

Kelurahan Sudimara Barat

TPS 20 dan 21, surat suara DPRD Provinsi Banten tercampur

TPS 41 dan 41, surat suara DPRD Kota Tangerang tercampur

 

Kelurahan Parung Serab

TPS 06, surat suara DPRD Provinsi Banten tercampur

 

-Kecamatan Cibodas

Kelurahan Panunggangan Barat

TPS 22, surat suara Dapil 5 tertukar ke Dapil 1

 

-Kecamatan Karawaci

Kelurahan Cimone Jaya

TPS 39 dan 41, surat suara Dapil 5 tertukar ke Dapil 1

 

-Kecamatan Tangerang

Kelurahan Tanah Tinggi

TPS 81, surat suara Dapil 1 tertukar ke Dapil 5 

 

"Insya Allah, hasil rekapan beberapa jenis kejadian saat pemilu ini akan kita laporkan ke Bawaslu Provinsi Banten," ujar Ketua Bawaslu Kota Tangerang Komarulloh, Jumat 17 Februari 2024.

Sementara untuk pelaksanaan PSL, sesuai ketentuan, diberi batas waktu 10 hari kerja setelah pemungutan suara Pemilu 2024 berlangsung. Untuk itu, Komarulloh berharap KPU Kota Tangerang untuk bergerak cepat menyelesaikannya.

BANTEN
Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Investasi Sektor Hilirisasi Banten Tembus Rp41,3 Triliun pada 2025

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:41

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten mencatat sepanjang tahun 2025 (Januari–Desember), realisasi investasi berhasil menembus angka Rp130,2 triliun.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill