Connect With Us

PT TNG Buka Seleksi Calon Direktur, Ini Tahapannya

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 8 Mei 2024 | 09:02

Flyer pengumuman seleksi calon direktur PT TNG. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pendaftaran seleksi calon direktur untuk PT Tangerang Nusantara Global (TNG) periode 2024-2029 diumumkan telah dibuka mulai 13 Mei hingga 21 Mei 2024 hingga pukul 16.00 WIB.

Bagi yang berminat, dapat mengirimkan dokumen lamaran ke Bagian Perekonomian lantai 3, Gedung Puspem Kota Tangerang, Jalan Satria Sudirman Nomor 1 Kota Tangerang.

Ketua Panitia Seleksi Herman Suwarman mengatakan, seleksi calon direktur ini dibuka secara terbuka asalkan sesuai dengan kualifikasi yang ditentukan.

Terdapat sejumlah persyaratan khusus, yakni pengalaman jabatan atau kerja minimal satu tingkat di bawah jabatan direksi di perusahaan berbadan hukum diutamakan bidang perdagangan dan jasa secara kumulatif sekurang-kurangnya 5 tahun.

Kesempatan ini juga dibuka bagi pelamar internal PT TNG, syaratnya pejabat yang memiliki level satu tingkat di bawah direksi dengan pengalaman sekurang-kurangnya lima tahun.

Adapun persyaratan umumnya, ialah warga negara Indonesia, pendidikan paling rendah Strata Satu, berpengalaman kerja minimal lima tahun di bidang manajerial perusahaan berbadan hukum dan pernah memimpin tim, berusia paling rendah 35 tahun paling tinggi 55 tahun. 

Lalu, tidak pernah menjadi anggota direksi, anggota dewan pengawas atau anggota komisaris yang dinyatakan bersalah menyebabkan badan usaha dinyatakan pailit.

"Tidak sedang atau pernah dihukum karena melakukan tindakan pidana, tidak sedang atau pernah menjalani sanksi pidana dan tidak sedang menjadi pengurus partai politik, calon kepala daerah atau calon wakil kepala daerah dan atau calon legislatif," tambah Herman dalam keterangannya, Rabu, 8 Mei 2024.

Berikut Tahapan Seleksi Calon Direktur PT TNG.

  1. Pengumuman 10 Hari Kerja – 7 s.d 21 Mei 2024
  2. Pendaftaran / Penerimaan berkas lamaran disertai makalah 7 hari kerja – 13 s.d 21 Mei 2024
  3. Seleksi Administrasi 1 hari kerja – 22 Mei 2024
  4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi – 27 mei 2024
  5. Pelaksanaan Uji Kelayakan dan Kepatutan 3 hari kerja – 29 s.d 31 Mei 2024
  6. Pengumuman Hasil Seleksi Uji Kelayakan dan Kepatutan – 5 juni 2024
  7. Wawancara Akhir – Ditentukan Kemudian
  8. Pengumuman Direktur Terpilih – Ditentukan Kemudian

Untuk diketahui, jadwal kegiatan tersebut sewaktu-waktu dapat berubah dan akan diumumkan lebih lanjut.

BANTEN
Pemprov Banten Fokus Perbaiki Akses dan Fasilitas Agar Wisatawan Betah

Pemprov Banten Fokus Perbaiki Akses dan Fasilitas Agar Wisatawan Betah

Minggu, 19 Oktober 2025 | 18:59

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten tengah memfokuskan upaya pada perbaikan ketersediaan aksesibilitas dan amenitas (fasilitas) menuju berbagai destinasi wisata, terutama di kawasan Kabupaten Serang, agar wisatawan merasa nyaman dan betah

BANDARA
InJourney Airports Latih 24 Warga Lokal Jadi Personel Keamanan Bandara Soetta Melalui Program Airport Cerdaskan Bangsa

InJourney Airports Latih 24 Warga Lokal Jadi Personel Keamanan Bandara Soetta Melalui Program Airport Cerdaskan Bangsa

Kamis, 16 Oktober 2025 | 20:11

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) secara resmi meluncurkan program Corporate Social Responsibility (CSR) unggulan bertajuk "Airport Cerdaskan Bangsa".

TANGSEL
Sekolah Rakyat di Tangsel Dipantau Seskab Teddy, Pastikan Program Berjalan

Sekolah Rakyat di Tangsel Dipantau Seskab Teddy, Pastikan Program Berjalan

Senin, 20 Oktober 2025 | 17:38

-Sekolah Rakyat Menengah Atas (SRMA) 33 Tangerang Selatan yang berlokasi di di Gedung Balai Latihan Kerja Industri (BLKI) Serpong Utara, menjadi sorotan tingkat pusat.

KOTA TANGERANG
Kejari Kota Tangerang Tahan Bos Vendor Proyek Fiktif di Angkasa Pura Kargo Senilai Rp8 Miliar

Kejari Kota Tangerang Tahan Bos Vendor Proyek Fiktif di Angkasa Pura Kargo Senilai Rp8 Miliar

Senin, 20 Oktober 2025 | 23:38

Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Tangerang resmi menahan Direktur Utama PT LBN berinisial YY atas dugaan tindak pidana korupsi proyek pengadaan di lingkungan PT Angkasa Pura Kargo (PT APK) tahun 2020 hingga 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill