Connect With Us

Api Melahap 3 Gudang Bahan Kimia dan Plastik di Karawaci Tangerang, 2 jam Belum Padam

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 28 Oktober 2024 | 18:59

Kebakaran tiga unit gudang isi plastik dan bahan kimia di Pergudangan Indoraya, Kelurahan Bojong Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Senin 28 Oktober 2024, sore. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran hebat melanda tiga unit gudang di Pergudangan Indoraya, Kelurahan Bojong Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Senin 28 Oktober 2024, sore.

Peristiwa tersebut terjadi pada sekitar pukul 17.30 WIB. Api yang belum diketahui asal usulnya, melahap gudang berisi plastik dan bahan kimia milik PT Berdikari dan PT Rusindo.

Dari pantauan Tangerangnews, di lokasi api telah membakar seluruh bangunan. Bahkan asap kebakaran yang membumbung tinggi terlihat dari kejauhan.

Sejumlah personel BPBD Kota Tangerang masih terus berupaya memadamkan api. Ada beberapa karyawan gudang hingga petugas Kepolisian masih melakukan pengamanan di lokasi, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Berdasrkan informasi, BPBD Kota Tangerang menerjunkan sebanyak 16 unit armada dan 53 personel. Berasal dari Mako 8 unit dengan 21 personel, UPT Periuk 2 unit dengan 10 personel, UPT Ciledug 1 unit dengan 3 personel, UPT Batuceper 2 unit dengan 6 personel dan UPT Cibodas 3 unit dengan 13 personil.

Petugas sudah sekitar 2 jam lebih melakukan pemadaman, namun api masih belum bisa dijinakkan akibat bahan-bahan yang mudah terbakar di dalam gudang.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill