Connect With Us

Kejahatan Berpotensi Meningkat, Kapolri Resmikan Tim Patroli Perintis Presisi 

Tim TangerangNews.com | Kamis, 13 Januari 2022 | 22:49

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. (@TangerangNews / Dok. Humas Polri)

TANGERANGNEWS.com–Sehubungan dengan gangguan kejahatan yang berpotensi meningkat, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan Tim Patroli Perintis Presisi di Polda Metro Jaya, Kamis 13 Januari 2022. Tim tersebut bertugas memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.

Sigit mengatakan, gangguan kejahatan berpotensi meningkat seiring peningkatan aktivitas masyarakat. “Untuk itu Tim Patroli Polri senantiasa selalu pada pagi hingga malam hari mengamankan segala aktivitas masyarakat,” ujar Sigit dalam sambutannya dikutip dalam keterangan tertulis.

Menurut Sigit, tentunya seluruh kegiatan masyarakat bisa dilaksanakan dengan baik manakala aparat kepolisian bisa hadir dan memberikan rasa aman di tengah kegiatan masyarakat.

Sigit menyebutkan, sepanjang tahun 2021 kejahatan tertinggi yakni kejahatan konvensional sebesar 79 persen dan 35 persennya merupakan kejahatan jalanan. Oleh karena itu, ia meminta kehadiran tim patroli ini dapat memberikan rasa aman pada saat masyarakat melaksanakan kegiatan.

Lebih lanjut dia menjelaskan, tim patroli yang dibentuk sudah dibekali dengan kemampuan mulai dari teknis hingga taktis dalam melaksanakan tugas di lapangan nanti.

Pihaknya juga berharap bahwa tim patroli ini dapat tampil humanis pada saat bertemu dan memberikan pelayanan masyarakat dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif. 

“Berupa edukasi ke masyarakat tentang potensi kejahatan, memberikan pesan-pesan kamtibmas sehingga masyarakat bisa lebih berhati-hati dan tidak menjadi potensi sasaran kejahatan,” tuturnya.

Sigit menambahkan, tim patroli ini terus melakukan hal-hal kecil yang dirasakan langsung masyarakat seperti membantu orang menyeberang. Karena itu, ia meminta tim patroli ini nantinya diintegrasikan dengan layanan kepolisian 110 dan "command center" agar keberadaan tim patroli ini dapat termonitor sehingga pada saat ada laporan kejahatan bisa bergerak cepat.

TANGSEL
Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:51

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tangerang Selatan membongkar sindikat narkotika kelas kakap yang beroperasi di wilayah Jakarta dan Tangsel.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill