Connect With Us

Isyarat Dukungan? Jokowi Sebut Hati-hati Pilih Pemimpin di Kongres HMI

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 26 November 2023 | 00:24

Presiden RI Joko Widodo saat menghadiri pembukaan Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) XXXII dan Munas Korps HMI Wati (KOHATI) XXV Tahun 2023, di The Hall Convention Centre, Hotel Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat, pada Jumat, (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pentingnya memilih pemimpin yang tepat untuk membawa Indonesia menjadi negara maju.

Hal itu disampaikan Jokowi saat menghadiri pembukaan Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) XXXII dan Munas Korps HMI Wati (KOHATI) XXV Tahun 2023.

"Kepemimpinan ke depan sangat menentukan. Di tahun 2024, 2029, 2034 itu sangat menentukan negara kita bisa melompat menjadi negara maju atau tidak," kata Jokowi di The Hall Convention Centre, Hotel Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat, pada Jumat, 24 November 2023.

Menurut Jokowi, Indonesia harus mampu memanfaatkan kesempatan sebaik-baiknya untuk melompat menjadi negara maju.

Kendati demikian, tentunya peluang tersebut diiringi dengan berbagai tantangan yang beragam.

Oleh karena itu, Jokowi mengimbau agar fondasi kemajuan Indonesia yang sudah dibangun pupus karena salah dalam memilih pemimpin.

"Hati-hati dalam memilih pemimpin, tapi semuanya kita serahkan kepada rakyat, karena yang punya kedaulatan adalah rakyat," tandasnya.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill