Connect With Us

Airin Berangkatkan Relawan Tangsel Ke Palu

Yudi Adiyatna | Jumat, 5 Oktober 2018 | 16:02

Pemkot Tangsel memberangkatkan sejumlah Relawan tanggap bencana ke wilayah terdampak bencana gempa bumi dan tsunami yang terjadi di Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (5/10/2018). (@TangerangNews/2018 / Yudi Adiyatna)

 

TANGERANGNEWS.com-Wali kota Tangsel Airin Rachmi Diany melepas keberangkatan 10 relawan tanggap bencana Tangsel ke wilayah terdampak bencana gempa bumi dan tsunami yang terjadi di Palu, Sulawesi Tengah. Pelepasan itu berlansung di halaman Kantor Wali Kota Tangsel, Serua, Ciputat, Jumat (5/10/2018).

Relawan yang berjumlah 10 orang ini terdiri dari 5 relawan dari PMI dan 5 dari BPBD Tangsel. Mereka akan berangkat menyusul 10 relawan dari Satpol PP Tangsel yang telah berangkat terlebih dahulu. 

relawan

"Mereka akan bergabung ke PMI pusat maupun pemerintah Kota Palu. Mereka ini, hadir membantu sebagai relawan yang mempunyai kapasitas serta terlatih. Disana, relawan Tangsel akan melaporkan kondisi di Kota Palu seperti apa dan apa yang sangat dibutuhkan," ujar Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany saat melepas relawan di Balai Kota Tangsel, Jumat (5/10/2018).

Para relawan Tangsel ini rencananya akan diberangkatkan pada Sabtu (6/10/2018) menggunakan pesawat Lion Air pada pukul 04.00 WIB dari Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang.

Airin mengatakan, para relawan akan bertugas disana hingga lima hari kedepan. Tetapi, kemungkinan akan bertahan lama sesuai dengan laporan relawan Tangsel disana.

"Tadi saya mendapat kabar, untuk Satpol PP Tangsel yang sudah disana lebih dulu sampai tanggal 15 Oktober mendatang. Kalau mereka kemungkinan lima hari dulu, tergantung laporan mereka seperti apa. Apakah mereka masih dibutuhkan, jika masih dibutuhkan maka akan tetap disana dan bisa saja menambah personil," ucap Airin.

Sementara itu Sekertaris PMI Tangsel, Adji Eka Warman mengatakan, masih ada waktu untuk mempersiapkan peralatan yang akan dibawa ke Palu-Donggala, Sulteng.

"Ada 40 kantung mayat serta obat obatan yang akan dibawa. Untuk pemberangkatan masih dalam pembicaraan, apakah berkumpul di Bandara atau di BPBD Tangsel," katanya.(RAZ/HRU)

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

SPORT
Begini Strategi Jakarta Electric Sabet Kemenangan di PLN Mobile Proliga 2024

Begini Strategi Jakarta Electric Sabet Kemenangan di PLN Mobile Proliga 2024

Kamis, 2 Mei 2024 | 15:24

Jakarta Electric PLN optimistis dapat meraih kemenangan pada pekan kedua putaran pertama PLN Mobile Proliga 2024, yang akan digelar di Gedung Olahraga (GOR) Jatidiri, Semarang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill