Connect With Us

Airin Ungkap Hikmah dari Pandemi COVID-19

Muhamad Heru | Selasa, 23 Juni 2020 | 19:35

Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Virus Corona (pandemi COVID-19) memberikan banyak pelajaran berharga bagi umat manusia. Wabah yang melanda dunia tersebut, memberikan banyak hikmah.

Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany mengungkapkan, Tuhan sedang menguji umat manusia. Karena sedang diuji, maka kita harus senantiasa berfikir positif.

"Sekarang ini kita harus menjalankan perilaku hidup sehat, dengan memberikan asupan makan yang bergizi dan baik. Dulu Kita jarang berolahraga, sekarang kita berolahraga untuk menjaga imunitas tubuh," ungkap Airin saat menerima bantuan dari PZ Cussons dan PT Pertamina di ruang display Puspemkot Tangsel, Ciputat, Selasa (23/6/2020).

Wali Kota Tangsel, Airin Rachmi Diany saat menerima bantuan sosilal dari PZ Cussons dan PT Pertamina di ruang display Puspemkot Tangsel, Ciputat, Selasa (23/6/2020).

Airin menekankan, dalam kondisi saat ini, yang terpenting adalah menjaga diri dari kemungkinan terpapar virus Corona dengan mematuhi protokol kesehatan.

"Yang paling penting pola hidup sehat, gunakan masker, Meski Itu gampang-gampang susah, namun harus kita lakukan. Gunakan masker, jaga jarak, sering cuci tangan agar terhindar dari COVID-19," tambahnya.

PZ Cussons dan PT Pertamina memberikan bantuan untuk penanganan COVID-19 di Tangsel. Bantuan itu berupa 1.500 hand sanitizer dan wipes.(RMI/HRU)

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill