Connect With Us

Ular 3 Meter Makan Tikus di Teras Rumah Warga Ciputat

Rachman Deniansyah | Sabtu, 10 April 2021 | 14:11

Personel BPBD Kota Tangsel berhasil menangkap ular sanca batik yang masuk ke kediaman warga di Perumahan Villa Mutiara, Ciputat, Tangerang Selatan. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Warga Perumahan Villa Mutiara, Ciputat, Tangerang Selatan dibuat panik dengan keberadaan ular sepanjang 3 meter yang bersarang di gudang rumah warga, Sabtu (10/4/2021). 

 

Ular jenis sanca batik itu membuat warga geger saat pertama kali dilihat oleh sang pemilik rumah, ketika hendak mengeluarkan motor dari gudangnya. 

 

Pemilik rumah yang merasa ketakutan itu pun segera melaporkan temuannya itu, ke Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel. 

"Kejadiannya tadi sekitar pukul 05.15 WIB, dapat laporan dari warga di Villa Mutiara. Ular itu ada di teras," ujar Komandan Regu Rescue Tim A Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Kota Tangerang Selatan, Darus Salam, saat dihubungi. 

Ular tersebut itu langsung segera dievakuai begitu petugas tiba di lokasi. Tanpa perlawanan, hewan melata berukuran besar itu pun berhasil diamankan. 

 

"Sekitar tiga meter panjangnya kurang lebih. Enggak ada perlawanan yang berarti sih, karena ularnya itu baru makan tikus," tuturnya. 

 

Ia mensinyalir bahwa ular yang identik dengan motif batik itu masuk ke gudang rumah warga karena mengejar mangsa utamanya, yakni tikus. 

 

"Jadi kalau habitat sebetulnya kayaknya dari kali yang ada di sekitar rumah. Terlebih daerah sana emang suka banjir. Sepertinya dia masuk ke gudang karena mengejar mangsa," terangnya. 

 

Begitu ditangkap, Darus pun langsung membawa ular tersebut ke kantornya.

 

"Langsung dibawa ke mako bang. Kita rehabilitasi dulu. Sampai ada komunitas pencinta hewan melata mau mengadopsinya," pungkasnya.

NASIONAL
Mengejutkan, 571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Main Judi Online

Mengejutkan, 571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Main Judi Online

Selasa, 8 Juli 2025 | 12:56

Sebanyak 571.410 rekening penerima bansos terindikasi digunakan untuk aktivitas judi online sepanjang 2024. Hal ini diungkapkan oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau akrab disapa Gus Ipul.

KAB. TANGERANG
Jangan Anggap Remeh, Dokter Tangerang Sarankan Vaksinasi Flu Sebelum Liburan

Jangan Anggap Remeh, Dokter Tangerang Sarankan Vaksinasi Flu Sebelum Liburan

Rabu, 9 Juli 2025 | 10:24

Musim liburan sering kali identik dengan perjalanan jauh, aktivitas luar ruangan, dan jadwal padat bersama keluarga. Namun, tak sedikit yang lupa menjaga daya tahan tubuh, sehingga rentan terkena influenza.

BANTEN
Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Keren, PLN Banten Raih Predikat Emas untuk Pengamanan Infrastruktur Vital Nasional

Rabu, 9 Juli 2025 | 10:51

PT PLN (Persero) melalui Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Banten meraih predikat emas dalam audit pengawasan dan pengendalian (Wasdal) implementasi Sistem Manajemen Pengamanan (SMP) Objek Vital Nasional (Obvitnas).

BISNIS
138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

138 Tahun Berdiri Del Monte Foods Dinyatakan Bangkrut, Begini Nasib Produknya di Indonesia

Jumat, 4 Juli 2025 | 12:22

Del Monte Foods, perusahaan makanan kaleng asal Amerika Serikat yang telah berdiri selama 138 tahun, resmi mengajukan kebangkrutan. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill