Connect With Us

Longsor di Pamulang Nyaris Timbun Rumah Warga

Rachman Deniansyah | Kamis, 13 Januari 2022 | 14:00

Longsoran tanah di Perumahan Puri Pamulang, RT 04/09, Bambu Apus, Pamulang, Rabu, 12 Januari 2022, kemarin. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Guyuran hujan deras yang melanda sejumlah wilayah Kota Tangerang Selatan memicu musibah longsor material tanah pada tebing yang terletak di Perumahan Puri Pamulang, RT 04/09, Bambu Apus, Pamulang, Rabu, 12 Januari 2022, kemarin. 

Meski tak ada korban jiwa, material longsor itu nyaris menimpa rumah warga yang berhadapan langsung dengan tebing tersebut. Longsoran tanah hanya menimbun tiga unit sepeda motor warga. 

Hadijah, 43, warga yang rumahnya nyaris tertimbun menceritakan, insiden itu terjadi sekitar pukul 17.50 WIB. 

"Saat kejadian saya di luar rumah, meneduh karena hujan. Saat sampai, longsor ini sudah terjadi," ujarnya, Kamis, 13 Januari 2022.

Ia terkejut saat melihat material longsor telah menutup sisi luar rumahnya. Akhirnya warga langsung mengangkut tanah longsor itu agar pintu rumah Hadijah bisa terbuka.

"Saya kaget. Waktu sampai di rumah, tanah udah penuh di depan pagar. Untung rumah saya selamat, tidak tertimbun," katanya.

Warga lainnya, Supomo, 56, menceritakan, musibah longsor itu terjadi sangat cepat. Tiba-tiba tebing yang berada di depan rumahnya ambrol.

"Jadi memang kejadiannya cepat. Tanah di atas langsung turun cepat banget," ungkapnya. 

Meski tak ada korban jiwa, Supomo tetap mengelus dada. Pasalnya, tiga motor miliknya yang terparkir tepat di bawah tebing tertimbun hingga mengalami kerusakan cukup parah.

"Dua motor kemarin langsung dievakuasi. Satu ringan, satu lagi sedang. Yang satu lagi baru dievakuasi, kondisinya rusak parah. Itu motor antik jenis Honda 70. Pasrah saya. Enggak tahu masih bisa nyala atau enggak," paparnya.

Pantauan di lokasi, sejumlah petugas dan alat berat kini sudah diterjunkan. Material longsor pun sedang diangkut. Namun akses warga saat ini masih tak dapat dilalui. Warga sekitar masih tampak shock atas terjadinya musibah tersebut.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

TANGSEL
Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Selasa, 18 November 2025 | 21:23

Banjir melanda permukiman warga sekitar TPA Cipeucang, Kampung Nambo, Kelurahan Serpong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, akibat longsoran sampah saat hujan deras mengguyur kawasan tersebut, pada Selasa 19 November 2025.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill