Connect With Us

Operasional KRL Serpong-Cisauk Gangguan, Empat Perjalanan Kereta Dibatalkan

Tim TangerangNews.com | Jumat, 18 Februari 2022 | 14:31

Ilustrasi KRL Commuter Line. (@TangerangNews / KAI)

TANGERANGNEWS.com-Perjalanan Kereta Rel Listrik (KRL) Jabodetabek di lintas Stasiun Serpong-Stasiun Cisauk mengalami gangguan sejak tadi pagi. Operasional KRL Commuter Line itu hingga siang ini masih terkendala.

Vice President Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba menyebutkan,  hingga saat ini petugas masih mengerjakan perawatan prasarana perkeretaapian di Stasiun Serpong. "Petugas di lapangan masih bekerja untuk segera mungkin menyelesaikannya," ujar Anne dalam keterangan tertulis, Jumat, 18 Februari 2022.

Pengerjaan perawatan prasarana tersebut, kata Anne, menyebabkan terganggunya operasional kereta rute Serpong- Cisauk. “Perawatan ini diperlukan guna meningkatkan keselamatan perjalanan kereta api,” terangnya.

Anne menuturkan, KAI Commuter mencatat ada empat perjalanan KRL yang dibatalkan dari total perjalanan hari ini sebanyak 1.005 perjalanan. 

Dengan adanya gangguan tersebut, KAI Commuter menerapkan rekayasa pola operasi kereta agar mengurai antrean. Ada lima rekayasa antara lain:

1. KA 1958 relasi Serpong-Parungpanjang perjalanan dibatalkan, berjalan kembali sebagai KA 1977 relasi Serpong-Tanah Abang.

2. KA 2013 relasi Rangkasbitung-Tanah Abang, perjalanan hanya sampai Parungpanjang, kembali sebagai KA 2014 relasi Tanah Abang-Parungpanjang perjalanan dibatalkan.

3. KA 2023 relasi Rangkasbitung-Tanah Abang, perjalanan hanya sampai Parungpanjang, kembali sebagai KA 2024 relasi Tanah Abang-Parungpanjang perjalanan dibatalkan.

4. KA 1990 relasi Tanah Abang-Rangkasbitung, perjalanan hanya sampai Parungpanjang, kembali sebagai KA 2206 relasi Parungpanjang-Rangkasbitung.

5. KA 1994 relasi Tanah Abang-Rangkasbitung, perjalanan hanya sampai Parungpanjang, kembali sebagai KA 2043 relasi Parungpanjang-Serpong.

Selanjutnya Anne meminta penumpang agar mengikuti arahan petugas di lapangan dan mengutamakan penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. 

Mewakili KAI Commuter, dia juga menyampaikan permintaan maaf atas kendala operasional KRL tersebut.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANTEN
Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:21

Warga Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang kini dapat bernapas lega. Jalan Kopi yang selama bertahun-tahun rusak, kini telah berubah menjadi jalan beton yang kokoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill