Connect With Us

Pelaku UMKM Tangsel Minta Lebih Dilibatkan dalam Musrenbang

Yanto | Senin, 9 Desember 2024 | 18:22

Para pelaku UMKM menyampaikan aspirasi ke DPRD Tangsel untuk lebih dilibatkan dalam kegiatan Musrenbang, Senin 9 Desember 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Ketua UMKM Serpong Maju Bersama (SEMASA) Herika Leny mengeluhkan pihak pemerintah daerah yang jarang melibatkan mereka dalam kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang), Senin 09 Desember 2024.

Herika Leny menyampaikan Musrembang merupakan sebuah forum vital untuk menyerap aspirasi masyarakat setiap kelurahan. Namun pelaku UMKM minim sekali yang diikut sertakan.

“Kami, para ketua UMKM dari lima kecamatan seperti Serpong, Setu, Ciputat, Ciputat Timur, dan Serpong Utara, merasa tidak dilibatkan. Padahal, Musrenbang adalah tempat strategis untuk menyuarakan kebutuhan pelaku UMKM,” ungkapnya saat menyampaikan aspirasi ke Kantor DPRD Tangsel.

Menurutnya, kegiatan Musrembang yang seharusnya menjadi sarana pemberdayaan masyarakat justru lebih sering diisi oleh kelompok lain seperti PKK, Karang Taruna, dan kader.

“Kami ini pelaku UMKM yang punya SK resmi dari kecamatan. Tapi, saat ada kegiatan dari dinas, informasi sering tidak sampai ke kami. Justru yang diutamakan adalah golongan internal mereka sendiri,” tegas Herika.  

Herika juga menyoroti peran Musrenbang di kecamatan yang seharusnya menjadi perpanjangan tangan dinas.

Namun, praktiknya, musrenbang dinilai tidak menyampaikan informasi penting ke pelaku UMKM yang seharusnya mendapat kesempatan.

“Musrenbang hanya memprioritaskan kelompok tertentu. Kami, pelaku UMKM lokal yang resmi malah diabaikan,” katanya.

Herika berharap keluhan ini segera mendapat solusi konkret dari Pemkot Tangsel khususnya di Dinas Perindustrian dan UMKM.

“Kami ingin pelaku UMKM lokal diberi kesempatan nyata untuk berkembang melalui kegiatan resmi seperti Musrenbang atau bazar. Jangan sampai pelaku UMKM dari luar lebih diutamakan, daripada kami yang jelas-jelas sudah resmi,” tegasnya.  

Dengan adanya keluhan ini, diharapkan Pemkot dan DPRD Tangsel dapat bersinergi lebih baik untuk memberdayakan UMKM yang menjadi tulang punggung perekonomian daerah.

"Kita selaku pelaku UMKM tidak diberdayakan sama sekali," imbuhnya.

TEKNO
Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:29

Aplikasi kecerdasan buatan Grok masih diblokir sementara di Indonesia sejak 10 Januari 2026. Hampir tiga pekan setelah pemblokiran diberlakukan, belum ada kepastian kapan akses terhadap layanan tersebut akan kembali dibuka.

PROPERTI
Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:57

Paramount Gading Serpong menghadirkan Maggiore Signature West sebagai area komersial premium terbaru di kawasan Maggiore @ Paramount Gading Serpong pada awal 2026.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill