Connect With Us

PT Infiniti Salurkan Bantuan Paket Sembako untuk Ratusan Warga Cijeruk Serang Banten

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 5 April 2024 | 11:58

PT Infiniti Triniti Jaya (ITJ) menyalurkan bantuan paket sembako kepada ratusan warga Desa Cijeruk, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten, pada Senin, 1 April 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Perusahaan pengembang perumahan cluster Mulia Gading Kencana (MGK) PT Infiniti Triniti Jaya (ITJ) menyalurkan bantuan paket sembako kepada ratusan warga Desa Cijeruk, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Banten, pada Senin, 1 April 2024.

General Manager PT ITJ Halbert Kurniadi mengatakan, penyaluran bantuan paket sembako ini merupakan inisiatif Kepala Desa Cijeruk Ahmad Rosadi yang difasilitasi perusahaan Infiniti Realty.

Lebih lanjut, Halbert menyebut, sebanyak 250 paket sembako tercatat telah berhasil dibagikan kepada mayoritas kalangan ekonomi kurang mampu di Desa Cijeruk.

"Bantuan paket sembako ini dinilai cukup membantu meringankan beban mereka khususnya selama bulan suci Ramadan," ujar Halbert.

Adapun paket bantuan sembako yang diberikan meliputi sirup, beras, minyak goreng, dan gula.

Sementara itu, Unah, 45, salah satu warga penerima bantuan paket sembako menyampaikan rasa terima kasih atas penyaluran bantuan tersebut.

"Pemberian ini sangat bermanfaat buat kami , terlebih di bulan puasa ini," ucapnya.

Sebagai tambahan, Perumahan Mulia Gading Kencana (MGK) berlokasi di Desa Nagara, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Provinsi Banten. 

Sekitar 2.000 unit rumah bersubsidi direncanakan akan dibangun untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), guna mendukung Program Sejuta Rumah.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

SPORT
Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan, Pemprov Banten Sediakan Doorprize Buat Penonton

Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan, Pemprov Banten Sediakan Doorprize Buat Penonton

Senin, 29 April 2024 | 19:50

Pemerintah Provinsi Banten turut menggelar nonton bersama (nobar) laga semi final Piala Asia U-23, antara Timnas Indonesia kontra Uzbekistan, Senin 29 April 2024, malam.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill