Connect With Us

Sindir Program Makan Gratis, Mantan Artis Cilik Umay Shahab Dirujak Warganet

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 6 Februari 2024 | 14:31

Aktor dan Sutradara, Umay Shahab (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Aktor sekaligus sutradara Umay Shahab jadi bulan-bulanan warganet usai mencuit soal program makan siang gratis di media sosial X (Twitter) pribadinya.

Cuitan itu diunggah Umay melalui akun X pribadinya, @umayshhhhb, Senin, 5 Februari 2024.

Dalam cuitannya, Umay mengkritisi program makan siang gratis dari pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Menurutnya, jika hanya untuk makan gratis cukup datang ke lokasi syuting dan mengaku sebagai asisten artis.

"Kalo mau makan siang gratis mah, lu orang datang aja ke lokasi syuting, bilang aja asistennya artis. Jangankan makan siang, kopi item, es teh manis sampe gorengan juga ada," cuitnya dikutip Selasa, 6 Februari 2024.

Namun, unggahan dari mantan artis cilik itu justru menuai hujatan dari warganet. Sebab, Umay dinilai tidak memiliki empati terhadap anak-anak miskin di daerah-daerah pelosok yang kesulitan makan.

"Gue sempet liat tweet an si Umay, terus repost an nya si refal jujur sakit hati banget. Dear Umay dan siapapun kalian yg malah jadiin program makan siang gratis itu jadi bahan lawakan, kaliat gak inget sama 2 sosok adek (foto siswa SD membawa bekal dengan lauk ulat sagu dan siswi SD membawa bekal nasi dalam plastik) ini kah? Atau rakyat Indonesia yg ada dibagian timur sana?," komentar akun @dillawwwww.

"ya susah sih kalo mikir indonesia cuman jakarta aja," imbuh akun @bubbymu.

"Ga punya etika bgt sih lu Umay, ga suka sama paslon silahkan,tapi jgn ngerendahin orang yg bener" susah makan, mentang“ mereka pengen makan lu nyuruh mereka bohong buat dapet makan gratis," timpal akun @ksjmylullaby.

"Umay umay.. no hate masalah paslon tapi statement nya miris banget. Dikira INDONESIA cuma di JAKARTA aja kali yaa.. minimal kalo ga pernah dan ga ngerasain hidup susah diem aja," timpal akun @kucurht.

Sementara itu, warganet lainnya menilai cuitan Umay tidak ada salahnya dan justru sebagai bahan pertimbangan dari paslon tersebut.

"Menurut gw, maksud umay..klo sekelas capres gagasannya cuma makan siang gratis, tempat kaya lokasi syuting juga bisa ngasih makan gratis. Bikinlah gagasan yang lebih oke yang emang lo pantes jadi presiden kita. Gw nangkepnya sih gitu," ungkap akun @RPuspaningtias.

Usai mencuit, saat ini Umay menggembok akun X pribadinya dan belum memberikan pernyataan lebih lanjut.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

KAB. TANGERANG
Pagedangan Juara Umum MTQ ke-56 Kabupaten Tangerang

Pagedangan Juara Umum MTQ ke-56 Kabupaten Tangerang

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:11

Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-56 Tingkat Kabupaten Tangerang Tahun 2026 yang digelar di Kecamatan Pagedangan resmi berakhir. Rangkaian MTQ ke-56 dimulai sejak 8 Januari 2026,

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill