Connect With Us

Kebakaran Pasar Sentiong, Dua Kios Ludes Terbakar

| Senin, 18 Desember 2017 | 23:00

Kebakaran melanda Pasar Sentiong Balaraja, Kabupaten Tangerang, Senin (18/12/2017). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Sigapnya petugas pemadam kebakaran menjinakkan si jago merah yang membakar Pasar Sentiong membuat api tidak merambat ke kios lainnya.

"Hanya dua kios yang terbakar," ujar Wendy Andrianto, Kapolsek Balaraja, Senin (18/12/2017) malam.

BACA JUGA:

Wendy yang berada dilokasi kejadian juga mengatakan, api berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam sekitar pukul 23.30 WIB yang menurunkan enam unit armada pemadam.

"Situasi sudah terkendali, alhamdulilah api tidak merembet ke kios lainnya," tambahnya.

Kios yang terbakar dijelaskannya toko kue bolu dan makanan ringan yang persis berada di pinggir Jalan Raya Balaraja-Kresek, sementara penyebab kebakaran diduga karena korsleting listrik.

"Kerugian pemilik toko ditaksir Rp500 juta," tukasnya.(DBI/RGI)

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

BANTEN
Banten Duduki Peringkat Pertama Udara Terburuk di Indonesia Malam Ini

Banten Duduki Peringkat Pertama Udara Terburuk di Indonesia Malam Ini

Sabtu, 3 Januari 2026 | 20:20

Kualitas udara di Provinsi Banten tercatat menjadi yang terburuk di seluruh Indonesia pada Sabtu malam, 3 Januari 2026.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill