Connect With Us

Operasi Zebra Kalimaya, Polresta Tangerang Tilang Ribuan Kendaraan

Maya Sahurina | Selasa, 13 November 2018 | 16:28

Polresta Tangerang menggelar Operasi Zebra Kalimaya 2018. (TangerangNews/2018 / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Satuan Lalu Lintas Polresta Tangerang menilang 4.300 pelanggar lalu lintas baik kendaraan roda dua maupun roda empat atau lebih selama digelarnya Operasi Zebra Kalimaya dua pekan kemarin, 30 Oktober hingga akhir 12 November 2018.

Dikatakan Kasat Lantas Polresta Tangerang Kompol Ari Satmoko, pelanggar lalu lintas masih didominasi pengendara roda dua. Sementara, jenis pelanggarannya yaitu tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) serta tidak melengkapi Surat Tanda Kepemilikan Kendaraan (STNK).

"Jadi pelanggar saat ini masih didominasi kendaraan roda dua yang paling besar intensitas pelanggarnya," ungkapnya saat dihubungi TangerangNews.com,  Selasa (13/11/2018).

Lanjut Ari, jenis pelanggaran lainnya yang dilakukan para pengendara itu yaitu tidak melengkapi kelengkapan kendaraan seperti kaca spion, selain itu juga kondisi lampu tidak menyala serta melawan arus.

Berdasarkan data operasi tersebut, Ari menyebut kepatuhan pengendara terhadap peraturan lalu lintas masih harus ditingkatkan, karena kata Ari, jumlah kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polresta Tangerang masih terbilang tinggi. 

"Budaya tertib dan patuh peraturan lalu lintas harus semakin ditingkatkan, sementara saat ini jumlah kendaraan roda dua semakin banyak. Yang harus diingat, keselamatan berlalu lintas harus menjadi prioritas, bukan hanya patuh saat ada petugas, namun patuh untuk keselamatan diri sendiri," tegas Ari.(RAZ/HRU)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill