Connect With Us

Hari Bela Negara, Wabup Romli: Birokrasi Harus Makin Melayani

Maya Sahurina | Kamis, 19 Desember 2019 | 12:51

Apel Hari Bela Negara ke-71 Pemerintah Kabupaten Tangerang, Kamis (19/12/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Bupati Tangerang Mad Romli berpesan kepada aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemkab Tangerang semakin meningkatkan kecintaan terhadap bangsa dan negara.

Pesan tersebut diucapkannya usai menjadi inspektur apel memperingati Hari Bela Negara ke-71 di aula Maulana Yudha Negara, Puspemkab Tangerang di Tigaraksa, Kamis (19/12/2019).

Romli mengatakan, pelayanan publik yang prima kepada masyarakat menjadi salah satu indikator bela negara. Sebab, kata dia, tugas utama birokrasi adalah melayani masyarakat.

BACA JUGA:

“Bagi yang berbakti pada birokrasi pemerintah terus tingkatkan pelayanan publik, para pengajar terus tingkatkan pengabdian kepada masyarakat dan yang bergelut dalam dunia usaha terus bergerak dalam meningkatkan daya saing,” ujar Romli.

Bela negara, lanjut Romli, juga menjadi tugas dan kewajiban semua warga negara. Karenanya, menanamkan rasa cinta tanah air harus dilakukan sejak dini, serta terus menerus dilakukan. 

"Penanaman nilai-nilai dasar bela negara harus dilakukan secara terus-menerus pada seluruh komponen masyarakat dari beragam profesi tanpa memandang usia, suku, agama dan ras,” tambahnya.

Selain itu, Romli juga menyinggung soal kualitas sumber daya manusia (SDM) yang harus terus ditingkatkan. Sebab, SDM yang unggul akan membuat bangsa Indonesia semakin kuat.(MRI/RGI)

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill