Connect With Us

Air Aetra Mati, Warga Perumahan Elite Tangerang Kesal

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 4 Oktober 2022 | 22:47

Meteran Aetra Air Tangerang. (Rangga Agung Zuliansyah / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Terhentinya pelayanan distribusi Aetra Air Tangerang membuat warga perumahan elite di Lavon Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, kesal, Senin, 4 Oktober 2022.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, distribusi air bersih Aetra sedang mengalami gangguan lantaran adanya penurunan kuantitas air baku akibat dibukanya Bendung Pasar Baru Sungai Cisadane.

Penurunan permukaan air Sungai Cisadane itu mengakibatkan air baku tidak dapat masuk ke dalam fasilitas intake Aetra.

Hal itu kemudian membuat Aetra tidak memproduksi air bersih, sehingga distribusi air kepada pelanggan pun terhenti.

Salah satu wilayah terdampak matinya layanan air Aetra adalah Perumahan Lavon, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. 

Deny, warga Perumahan Lavon di Klaster Virida 18, Blok N2 No 23, mengatakan air mati sejak pukul 21.10 WIB. Ia pun mengeluhkan matinya air, karena mengganggu aktivitasnya. 

"Perumahan elite tapi air mati, jadi tidak bisa salat, tidak bisa BAB," tuturnya kesal.

KOTA TANGERANG
Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:30

Unit Reskrim Polsek Batuceper, Polres Metro Tangerang Kota, berhasil mengungkap kasus peredaran sediaan farmasi ilegal yang tidak memenuhi standar keamanan dan tidak memiliki izin edar, pada Rabu 14 Janauri 2026.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill