Connect With Us

Miris, Bocah Dicat Silver Diduga Bersama Ibunya Ngemis di Lampu Merah Citra Raya Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 9 Mei 2023 | 14:31

Bocah perempuan bersama ibunya menjadi manusia silver mengemis di Lampu Merah Citra Raya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Selasa 9 Mei 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah foto yang memperlihatkan dua manusia silver di Lampu Merah Citra Raya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, viral di media sosial.

Pasalnya, terlihat pada unggahan tersebut salah satu manusia silver itu merupakan seorang bocah perempuan.

Pada postingan di akun instagram @informer_tigaraksa pada Senin 8 Mei 2023, dijelaskan bocah yang dicat silver itu mendatangi setiap mobil yang berhenti, bersama wanita yang diduga ibunya yang melihat sembari duduk di trotoar.

"Tadi saya lihat di lampu merah Citra Raya ada anak kecil dicat silver keliling ke mobil mobil, tapi ibunya duduk saja di trotoar," tulis salah satu netizen di kolom komentar.

Netizen pun ikut berkomentar pada unggahan tersebut, mulai dari ungkapan ikut merasa prihatin hingga mempertanyakan peran dari Dinas Sosial setempat.

"Miris banget liatnya min (Admin)," tulis akun instagram @chy_pena.

"Nah itu dia, percuma ditangkep, ditaro di dinas sosial, tapi gak diajarin ini itu," tulis akun instagram @1091abbie.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tangerang Aziz Gunawan saat dikonfirmasi oleh Tangerangnews.com mengenai adanya bocah yang jadi manusia silver tersebut, pada Selasa 9 Mei 2023, belum menjawab.

KAB. TANGERANG
Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Selasa, 13 Januari 2026 | 21:40

Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Serang menjatuhkan vonis 3 tahun 6 bulan penjara kepada Arsin, Kepala Desa (Kades) Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill