Connect With Us

Catat Jadwalnya, Ada Uji Emisi Gratis di Kabupaten Tangerang Spesial HUT ke-79 RI

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 14 Agustus 2024 | 11:25

Ilustrasi uji emisi. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akan menggelar uji emisi kendaraan gratis dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI).

Dijadwalkan, uji emisi gratis ini akan dilaksanakan pada Jumat, 16 Agustus 2024, mulai pukul 08.00 hingga 15.00 WIB, dengan target 350 kendaraan, baik roda dua maupun roda empat.

Uji emisi gratis akan berlangsung di dua lokasi, yakni Bizlink Citra Raya dan area depan Gedung DPRD Kabupaten Tangerang. 

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Tangerang Fachrul Rozi mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kualitas udara di Kabupaten Tangerang, serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya uji emisi dalam mengurangi polusi.

Tidak diperlukan pendaftaran untuk mengikuti uji emisi ini, sehingga masyarakat cukup datang ke lokasi yang telah ditentukan dengan membawa kendaraannya. 

"Dengan melakukan uji emisi, kita dapat memastikan bahwa kendaraan yang kita gunakan tidak menyumbang polusi yang berlebihan dan membantu menjaga kualitas udara di sekitar kita," ujarnya 

Menurut Rozi, melalui kegiatan ini, Pemkab Tangerang menunjukkan komitmen mereka dalam menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan bersih. 

Kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air dan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan di momen peringatan HUT RI ke-79.

KOTA TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:02

Dari operasi di dua lokasi berbeda, petugas menyita 27,168 kilogram sabu dan 5.000 butir psikotropika jenis Happy Five (H5) dari tangan dua tersangka berinisial D , 36, dan S, 45.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

SPORT
Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Suporter Persita dan Persija Ricuh Usai Pertandingan di Tangerang

Jumat, 30 Januari 2026 | 23:30

Keributan antar suporter mewarnai berlangsungnya pertandingan pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 yang mempertemukan Persita Tangerang vs Persija Jakarta di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada Jumat 30 Januari 2026.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill