Connect With Us

Wali Kota Tangerang Jajal Perahu Wisata di Aliran Sungai Alun-alun

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 27 Maret 2022 | 18:46

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah bersama istrinya, Aini Suci Wismansyah menjajal perahu wisata di aliran sungai depan Alun-alun, Minggu 27 Maret 2022. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah bersama istrinya, Aini Suci Wismansyah menjajal perahu wisata di aliran sungai depan Alun-alun, Minggu 27 Maret 2022.

"Alhamdulillah, hari ini saya dan umi (istri) nyobain perahu wisata Tangerang," kata Arief dalam postingannya di akun Instagramnya.

Arief dan istrinya menaiki perahu wisata berwarna merah dilengkapi dengan alat pelampung.

Mereka pun mendayung perahu di sungai yang mengalir di depan Alun-alun dan Stadion Benteng tersebut.

"Insyaallah perahu wisata ini akan segera bisa dinikmati oleh masyarakat Kota Tangerang, bisa menjadi teman ngabuburit yang dermaganya di depan Alun-alun Ahmad Yani," katanya.

Arief menyampaikan, zaman dahulu aliran sungai di wilayah Tangerang menjadi sarana transportasi masyarakat untuk menuju suatu tempat. "Hal itulah yang sedang kami diskusikan," ucapnya.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill