Connect With Us

Prihatin, Wali Kota Tangerang Biayai Perawatan Ibu dari Bayi dalam Freezer

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 9 Juli 2023 | 19:09

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat ditemui sejumlah wartawan usai penyambutan kedatangan jemaah haji Kloter 3 Kota Tangerang di Wisma Haji kawasan Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu, 5 Juli 2023 (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra)

TANGERANGNEWS.com- Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah akan membantu biaya perawatan AA, 33, istri dari S, 40, yang menyimpan jenazah bayinya sendiri dalam freezer atau lemari es.

AA yang berstatus sebagai istri siri dari S saat ini masih menjalani perawatan secara intensif di ICU RSUD Kota Tangerang.

Dalam keterangannya, Arief merasa prihatin atas kasus bayi di dalam freezer di Ciledug, Kota Tangerang dan akan membantu biaya penanganan AA selama dirawat di RSUD Kota Tangerang.

Menurut Arief, bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian terhadap warga negara Republik Indonesia tak hanya sebatas kepada warga ber-KTP Kota Tangerang.

"Pemerintah Kota Tangerang akan bantu, kita harus bicara NKRI, Siapapun warga yang tinggal di Kota Tangerang, baik yang ber-KTP Tangerang maupun yang tidak ber-KTP Kota Tangerang akan dibantu dan di layani", tegasnya.

Sementara itu Kasi Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Jana mengungkapkan, hingga saat ini kondisi AA masih dirawat di ruang ICU RSUD Kota Tangerang, setelah mengalami pendarahan hebat dan melahirkan bayinya yang telah meninggal dunia pada saat usai kandungan 8 bulan.

"Kondisi Ibunya masih dirawat intensif di RSUD Kota Tangerang, untuk kedua anak balita 3 dan 4 tahun anak AA sementara masih di tampung di rumah singgah Dinsos untuk dilakukan pendampingan bersama unit PPA Polres Metro Tangerang Kota dan P2TP2A" paparnya pada Minggu, 9 Juli 2023.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Luncurkan Ngider Sehat Premium, Dokter dan USG Datang Langsung ke Rumah Warga

Pemkot Tangsel Luncurkan Ngider Sehat Premium, Dokter dan USG Datang Langsung ke Rumah Warga

Kamis, 27 November 2025 | 22:31

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meluncurkan layanan kesehatan inovatif terbarunya, yaitu Ngider Sehat Premium.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

BANTEN
Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Kamis, 27 November 2025 | 19:29

Tim Pembina Samsat wilayah hukum Polda Metro Jaya menggelar rapat koordinasi untuk mengevaluasi pelaksanaan program layanan pada 2025 serta menyusun dan menyepakati rencana program penguatan pelayanan tahun mendatang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill