Connect With Us

Polres Metro Tangerang Pastikan Perhitungan Suara Pemilu 2024 di PPK Aman

Yanto | Selasa, 20 Februari 2024 | 14:50

Rekapitulasi suara Pemilu 2024 di PPK Karawaci, Kota Tangerang, Selasa 20 Februari 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho meninjau proses rekapitulasi suara Pemilu 2024 di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Selasa 20 Februari 2024. 

Dalam kunjungannya di PPK Kecamatan Karawaci, Kapolres ingin memastikan bahwa proses rekapitulasi suara berjalan dengan lancar dan aman.

Kepada personel pengamanan, Kapolres menekankan pentingnya menjaga stabilitas keamanan dan selalu memantau perkembangan situasi.

"Tetaplah menjaga sikap profesional dan humanis dalam bertugas. Kita harus menunjukkan bahwa Polri hadir untuk memberikan rasa aman terutama dalam pengamanan pemilu," ujarnya.

Kapolres mengungkapkan rekapitulasi suara merupakan tahapan penting dalam Pemilu 2024. Oleh karena itu, pengamanan yang ketat sangat diperlukan dalam memastikan kelancaran prosesnya.

Selain di PPK, pengamanan juga dilakukan di kantor penyelenggara Pemilu lainnya seperti KPU, Gudang Logistik KPU, dan Bawaslu Kota Tangerang.

"Ini dilakukan untuk mencegah potensi gangguan keamanan selama proses rekapitulasi suara berlangsung," pungkasnya.

Diketahui saat ini sekitar 13 PPK di Kota Tangerang melakukan perhitungan suara yang dikirim dari Panitia Pemungutan Suara (PPS) di tingkat kelurahan.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill