Connect With Us

Lurah di Kota Tangerang Didorong Paham Urusan Pertanahan

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 28 Februari 2024 | 13:10

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin bertemu dengan para Lurah dalam Pelatihan Teknis Pertanahan Angkatan I di Graha Bakti Karya, Modernland, Selasa, 26 Februari 2024. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 40 Lurah di Kota Tangerang mengikuti Pelatihan Teknis Pertanahan Angkatan I yang digelar oleh Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) selama tiga hari mulai 27 hingga 29 Februari 2024.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin mengatakan, edukasi terkait bidang pertanahan penting dimiliki oleh Lurah. Sebab, Lurah kerap bersentuhan langsung dengan urusan pertanahan.

"Jadi harus paham agar tidak terjadi kesalahan," ujar Nurdin dalam sambutannya di Graha Bakti Karya, Modernland, Selasa, 27 Februari 2024.

Menurut Nurdin, kegiatan diklat menjadi sarana untuk menambah kompetensi bagi ASN Pemkot Tangerang, mengingat tugas pelayanan meliputi banyak aspek termasuk pertanahan.

"Karena tidak ada yang khusus lulusan bidang pertanahan, jadi ilmunya didapat dari diklat," imbuhnya.

Dia berharap, Lurah yang memiliki kompetensi urusan pertanahan dapat meminimalisir terjadinya permasalahan di bidang tersebut.

"Sumber daya pertanahan yang mumpuni, berwawasan, profesional dan melayani sangat diperlukan untuk dapat berperan dalam setiap urusan pertanahan di Kota Tangerang,” tutupnya.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KOTA TANGERANG
Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Polisi Bongkar Peredaran Sabu 27 Kg dalam Kemasan Teh China di Tangerang, Nilainya Tembus Rp41,7 Miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:02

Dari operasi di dua lokasi berbeda, petugas menyita 27,168 kilogram sabu dan 5.000 butir psikotropika jenis Happy Five (H5) dari tangan dua tersangka berinisial D , 36, dan S, 45.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill