Connect With Us

Suami Tega Hajar Istri hingga Babak Belur Gegara Cemburu di Ciledug Tangerang

Yanto | Selasa, 10 September 2024 | 12:28

Sanny Liana, istri korban KDRT suami di Jalan Hos Cokroaminoto, Kelurahan Sudimara Timur, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Selasa 9 September 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Seorang suami tega memukuli istrinya sendiri hingga babak belur, di Jalan Hos Cokroaminoto, Kelurahan Sudimara Timur, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang. Kekerasan ini dipicu pelaku cemburu dengan teman korban.

Korban, Sanny Liana, menceritakan kronologis kekerasan yang dialaminya. Awalnya pada pada Minggu, 08 September 2024, sekitar pukul 02.30 WIB, Sanny sedang ngobrol dengan teman laki-lakinya.

Tiba-tiba saja suami korban, FA, datang dan langsung memukul teman korban. Sanny sempat mencoba melerainya, namun justru ia malah jadi sasaran kekerasan oleh suaminya sendiri.

"Saya dipukulin, kepala ditendang, ditonjok hingga sampai babak belur," ujarnya dengan wajah yang masih lebam saat ditemui TangerangNews, Selasa 10 September 2024.

Menurut Sanny, suaminya berani melakukan kekerasan tersebut karena cemburu ia dekat dengan temannya.

Atas kejadian ini, Sanny langsung melaporkan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke pihak kepolisian dengan no laporan polisi LP/B/365/IX/2024/SPKT/Sekta Ciledug/Polres Metro Tangerang Kota.

Setelah video kekerasan itu viral, pelaku sempat minta maaf dan meminta isrinya agak mencabut laporan.

"Dia memohon supaya laporan dicabut agar tidak ditangkap polisi. Tapi saya tidak mau, dia sudah melakukan pengancaman dan saat ini masih berkeliaran di luar. Saya mau dia ditangkap," imbuhnya.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

NASIONAL
Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Jumat, 9 Januari 2026 | 12:23

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan kebijakan pencampuran etanol sebesar 10 persen ke dalam bahan bakar minyak jenis bensin atau E10 mulai diberlakukan paling lambat pada 2028.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill