Connect With Us

Pj Wali Kota Tangerang Dorong ASN Jadi Agen Perubahan

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 11 Oktober 2024 | 14:13

Pj Wali Kota Tangerang Nurdin memberikan arahan secara daring dalam bimtek Penguatan agen Perubahan Tahun 2024, yang digelar di Hotel Green Forest Bogor, Jumat, 11 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin menyebut Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak hanya berperan sebagai pelayan masyarakat, tetapi juga sebagai penggerak perubahan di lingkungan kerjanya masing-masing.

Hal itu disampaikan Nurdin secara daring dalam bimbingan teknis (bimtek) Penguatan agen Perubahan Tahun 2024 oleh Bagian Organisasi dan Tata Laksana (Ortala) Sekretariat Daerah (Setda) Kota Tangerang yang digelar selama 3 (tiga) hari dari tanggal 09-11 Oktober 2024 bertempat di Hotel Green Forest Bogor.

"Tentunya diperlukan juga kemampuan untuk terus berimprovisasi dan berinovasi agar pelayanan dapat semakin berdampak baik kepada masyarakat," ujar Nurdin.

Nurdin menjelaskan, ASN sebagai agen perubahan harus terus meningkatkan kompetensi dan kemampuan beradaptasi dengan perkembangan zaman serta teknologi.

"Era disruption di mana segalanya dapat berubah dengan cepat ini menuntut kita agar dapat selalu responsif dan tanggap terhadap perubahan," lanjutnya.

Mantan Kepala Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kemendagri ini menilai bahwa kegiatan bimtek ini sangat penting untuk membekali para ASN sebagai agen perubahan dengan rencana aksi yang nyata dan berkelanjutan. 

Menurutnya, hal ini akan membantu dalam menciptakan inovasi di lingkup organisasi serta mengukur keberhasilan dari setiap program yang dijalankan.

"Saya berharap rekan-rekan semua dapat mengikuti kegiatan dengan baik dan dapat segera menyusun inovasi-inovasi serta program-program yang konkrit dan dapat diimplementasikan kepada unit kerja dan masyarakat luas," tutup Nurdin.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

BANTEN
Prakiraan Cuaca Tangerang 19–20 Januari 2025, Berpotensi Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tangerang 19–20 Januari 2025, Berpotensi Hujan Ringan

Senin, 19 Januari 2026 | 06:11

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II menyampaikan prakiraan cuaca untuk wilayah Tangerang yang berlaku pada Senin 19 Januari hingga Selasa 20 Januari.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Minggu, 18 Januari 2026 | 23:42

Tragedi memilukan mengguncang warga Gang Mushala, Kampung Kelor, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill