Connect With Us

Rumput JIS Dinilai Jelek, PSSI: FIFA Sudah Setuju

Fahrul Dwi Putra | Senin, 13 November 2023 | 02:54

Jakarta International Stadium (JIS) (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Kualitas rumput di Jakarta International Stadium (JIS) dinilai para penonton kurang bagus dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023. 

Hal itu berdasarkan tayangan laga Grup C pada Sabtu, 11 November dan Minggu, 12 November 2023.

Diketahui, laga pertama Inggris menang telak 10-0 atas Kaledonia Baru. Sedangkan, laga kedua berakhir 3-2 dengan kemenangan Iran atas Brasil.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali justru mengaku heran muncul komentar yang menyebut kualitas rumput JIS kurang layak.

Pasalnya, federasi sepak bola dunia (FIFA) telah menyetujui JIS digunakan sebagai venue pertandingan dalam Piala Dunia U-17 2023.

"Kita tahu sudah ada pertandingan di JIS, dan tidak ada masalah. Tidak ada komplain dari pemain maupun pelatih," ucap Zainudin dalam keterangannya.

Zainudin menegaskan, seluruh keputusan jalannya pertandingan termasuk penjadwalan berasal dari FIFA, sementara pihaknya hanya menyediakan fasilitas yang dibutuhkan.

"Keputusan dari FIFA, kondisinya aman dan bisa digunakan," tambahnya.

Bahkan, kata Zainudin, JIS terpilih menjadi tuan rumah dari pertandingan dua grup, yakni Grup C dan E.

Grup E sendiri berisikan Prancis, Burkina Faso, Korea Selatan, dan Amerika Serikat, yang bertanding hari Minggu ini.

Terdapat 16 pertandingan yang akan dimainkan di JIS, termasuk dua laga 16 besar dan dua pertandingan perempat final. 

Menurut Zainudin, hal itu sudah membuktikan bahwa FIFA memercayai bahwa JIS memang layak untuk menggelar laga bertaraf internasional. 

"FIFA menyatakan kondisinya aman. Jadi tidak perlu diperdebatkan," katanya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

NASIONAL
Fenomena Pelamar Overqualified Dominasi Dunia Rekrutmen Entry Level

Fenomena Pelamar Overqualified Dominasi Dunia Rekrutmen Entry Level

Kamis, 6 November 2025 | 09:05

Sebuah fenomena mencemaskan tengah melanda pasar tenaga kerja Indonesia. Para lulusan sarjana, pascasarjana, bahkan doktor, berbondong-bondong melamar posisi entry level yang jauh di bawah kualifikasi mereka.

KOTA TANGERANG
3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

Selasa, 4 November 2025 | 19:25

Kejutan besar terjadi di acara Media Gathering DPRD Kota Tangerang yang digelar di Situ Cileunca, Bandung, Selasa 4 November 2025.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill