Connect With Us

Bahrain Tahan Imbang Indonesia, Shin Tae-yong Pertanyakan Keputusan Wasit

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 11 Oktober 2024 | 08:30

Pertandingan Indonesia melawan Bahrain dalam putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional Bahrain, Kamis 10 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Timnas Indonesia harus puas berbagi poin setelah ditahan imbang 2-2 oleh Bahrain dalam putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional Bahrain, Kamis 10 Oktober 2024.  

Pasukan Garuda sempat unggul hingga menit-menit akhir, namungol penyama kedudukan dari Bahrain di menit ke-90+9 menggagalkan angan-angan tiga poin Indonesia.

Atas hasil tersebut, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mempertanyakan terkait keputusan-keputusan wasit yang dinilainya kontroversial. 

Saat pertandingan, wasit memberikan tambahan waktu hingga lebih dari sembilan menit. Padahal, awalnya hanya diumumkan enam menit.

"Akan tetapi, saya harus memastikan kembali terkait dengan keputusan-keputusan wasit di pertandingan tadi. Bila AFC ingin semakin maju, maka keputusan dan kepemimpinan wasit juga perlu diperbaiki," ujar Shin Tae-yong dalam pernyataannya, Jumat, 11 Oktober 2024.

Meskipun demikian, Shin tetap mengapresiasi usaha para pemainnya yang telah berjuang keras di lapangan. 

Pria 53 tahun itu berharap, para oemain tetap optimistis menghadapi pertandingan berikutnya dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Saya rasa semua orang bisa memahami kenapa para pemain kami kesal dengan keputusan-keputusan tersebut," tambahnya.

Dalam pertandingan tersebut, Indonesia mencetak dua gol lewat aksi Ragnar Oratmangoen pada menit ke-45+7 dan Rafael Struick di menit ke-74. 

Sayangnya, dua gol dari pemain Bahrain, Mohamed Marhoon, pada menit ke-15 dan menit ke-90+9, membuat pertandingan berakhir imbang.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill