Connect With Us

Lagi Bangun Banyak Infrastruktur, Pemkot Tangsel Butuh Insinyur Berkompeten

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 8 November 2022 | 21:59

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan saat menghadiri kegiatan Peningkatan Keinsinyuran yang Kompeten dan Beretika Profesi di Hotel Trembesi BSD, pada Selasa 8 November 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan mengatakan pihaknya membutuhkan banyak insinyur berkompeten, terutama ahli konsultan bidang konstruksi. Mengingat saat ini Pemkot Tangsel sedang melakukan banyak pembangunan.

"Saat ini sedang banyak pembangunan di Kota Tangsel yang tentunya kemampuan seorang insinyur berkompeten sangat dibutuhkan, agar pembangunan ini sesuai dengan fungsi yang semestinya," katanya saat menghadiri kegiatan Peningkatan Keinsinyuran yang Kompeten dan Beretika Profesi di Hotel Trembesi BSD, pada Selasa 8 November 2022.

Dijelaskan Pilar, saat ini Pemkot Tangsel sudah mempunyai banyak sumber daya manusia yang unggul. Itu dapat dilihat dari Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang tertinggi se-Provinsi Banten, termasuk soal Keinsinyuran.

Bersama Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Kota Tangerang Selatan, pihaknya juga mengembangkan dan mengumpulkan insinyur-insinyur andal.

"Profesi seorang insinyur, potensinya sangat terbuka luas dan harus memiliki kompetensi yang andal di bidangnya," ujarnya.

Pilar menyebut anggaran yang dikeluarkan untuk infrastruktur bukan nominal yang main-main. Itulah tantangan untuk para insinyur dengan kompetensinya.

Ia berharap, dengan berkumpul di kegiatan peningkatan keinsinyuran ini dapat memberikan sosialisasi tentang pentingnya peningkatan kompetensi keinsinyuran. 

“Semoga kerjasama ke depannya, bukan hanya mencari rekanan yang cocok, namun menciptakan sumber daya manusia unggul yang ada di lingkungan sekitar,” imbuhnya.

Pilar juga berpesan untuk menjalankan peraturan perundang-undangan yang ada dengan sebaik-baiknya. Agar para sarjana teknik dapat meningkatkan kemampuan dan kompetensinya hingga paripurna.

“Mari kita bersama sama meningkatkan potensi, karena ini akan bermanfaat ke depan," tutupnya.

NASIONAL
Pesawat dari Bandara Budiarto Tangerang Nyungsep di Persawahan Karawang

Pesawat dari Bandara Budiarto Tangerang Nyungsep di Persawahan Karawang

Sabtu, 22 November 2025 | 18:59

Sebuah pesawat ringan milik BRO Skydive Indonesia dengan nomor registrasi PK-WMP nyungsep karena melakukan pendaratan darurat di tengah pematang sawah Desa Kertawaluya, Kecamatan Tirtamulya, Karawang, pada Jumat 21 November 2025.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

PROPERTI
Dekat BSD dan Tol Serbaraja, Dapatkan Rumah 2 Lantai Seharga Rp400 Jutaan di Legok

Dekat BSD dan Tol Serbaraja, Dapatkan Rumah 2 Lantai Seharga Rp400 Jutaan di Legok

Sabtu, 22 November 2025 | 18:19

Wida Agung Group secara resmi meluncurkan proyek terbarunya, Widari Residence, sebuah mega cluster yang menawarkan rumah dua lantai dengan harga terjangkau mulai dari Rp400 jutaan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill