Connect With Us

Pura-pura Lumpuh, Aksi Kawanan Pencuri Terekam CCTV di Konter HP Pondok Aren Tangsel

Yanto | Selasa, 12 Maret 2024 | 13:07

Aksi tiga pelaku pencurian terekam CCTV di konter HP Pondok Aren, Kota Tangsel, Selasa 12 Maret 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Kawanan pencuri menggasak barang dan uang di konter HP, Jalan Tentara Pelajaran, Kelurahan Parigi Baru, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa 12 Maret 2024.

Modus para pelaku yang berjumlah tiga orang itu, pura-pura lumpuh dan menawarkan barang kepada pegawai konter.

Aksi ketiga pelaku terekam CCTV di lokasi. Terlihat dua pelaku pertama datang dengan berboncengan sepeda motor, menawarkan pegawai konter untuk membeli produk kabel data data.

Satu pelaku yang dibonceng pura-pura lumpuh untuk mendapat simpati korban.

Di saat pehatian korban teralihkan, satu pelaku lain datang dengan diam-diam masuk ke konter. Lalu, pelaku menggasak uang tunai dari dalam laci dan ponsel milik pegawai konter.

Akibat pencurian itu, korban mengalami kehilangan dua ponsel dan uang sebesar Rp900 ribu.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

KAB. TANGERANG
Sampah Malam Tahun Baru di Kabupaten Tangerang Capai 3.640 ton

Sampah Malam Tahun Baru di Kabupaten Tangerang Capai 3.640 ton

Kamis, 1 Januari 2026 | 21:43

Volume sampah tahun baru di wilayah Kabupaten Tangerang diperkirakan mencapai 3.640 ton, akibat tingginya aktivitas masyarakat.

WISATA
13,8 Juta Wisatawan Datangi Kota Tangerang pada 2025, Didominasi Wisata Belanja ke Tangcity Mall

13,8 Juta Wisatawan Datangi Kota Tangerang pada 2025, Didominasi Wisata Belanja ke Tangcity Mall

Kamis, 1 Januari 2026 | 22:44

Kota Tangerang terus menunjukkan daya tariknya sebagai salah satu destinasi wisata urban favorit di Jabodetabek dan sekitarnya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill