Connect With Us

Ramaikan Pariwisata, Disporabudpar Kabupaten Tangerang Bakal Bangun Tempat Wisata Ini

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 6 November 2023 | 22:22

Tebing Koja atau Kandang Godzilla di Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, salah satu tempat wisata yang akan dibangun Disporabudpar setempat untuk memajukan perekonomian. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Pemuda Olahraga, Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Tangerang telah merencanakan pembangunan pariwisata, untuk menaikan ekonomi yang menurun semenjak pandemi Covid-19.

Kepala Bidang (Kabud) Budaya dan Pariwisata pada Disporabudpar Kabupaten Tangerang Imam Subekhi mengatakan Detail Engineering Desain (DED) untuk memajukan pariwisata itu sudah direncanakan sejak 2016.

Tetapi soal keputusan untuk realisasinya bukan ada di pihaknya, tetapi di Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) sesuai dengan prioritas.

"Dengan pariwisata di Kabupaten Tangerang yang begitu kaya, kita juga pastinya ingin seperti dahulu (sebelum pandemi)," ucap Imam kepada Tangerangnews.com di ruangannya, Senin, 6 November 2023.

Imam menyebutkan, wisata yang terdata di pihaknya itu ada banyak, mulai dari wisata alam, wisata religi hingga wisata buatan.

"Jadi banyak, tetapi yang dikelola oleh Pemkab itu hanya di Mangrove Ketapang," katanya.

Menurutnya, dalam rencana tersebut ada pembangunan yang telah diajukan seperti di Pulau Cangkir, Mangrove Pulau Cangkir, Cigaru, dan Tebing Koja.

"Itu sudah ada di grand desain, diharapkan juga bisa cepat dibangun. Mudah-mudahan Pj Bupati lebih perhatian ke wisata, apalagi instruksi presiden," pungkas Imam.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill