Connect With Us

Sempat Terjadi Ledakan, Pabrik Styrofoam di Cikupa Ludes Terbakar

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 7 Januari 2022 | 17:34

Pabrik produksi styrofoam, PT Maxfos Prima, di Jalan Raya Serang KM 12, kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Jumat 7 Januari 2022. (@TangerangNews / IG @bpbd.kabtangerang)

TANGERANGNEWS.com-Pabrik produksi styrofoam, PT Maxfos Prima, di Jalan Raya Serang KM 12, kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Jumat 7 Januari 2022.

Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 04.00 WIB. Sebelum api membesar, karyawan pabrik sempat mendengar adanya ledakan.

Kebakaran yang diduga akibat korsleting ini dengan cepat membakar pabrik yang berisi bahan mudah terbakar.

Pabrik produksi styrofoam, PT Maxfos Prima, di Jalan Raya Serang KM 12, kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Jumat 7 Januari 2022.

Untuk memadamkan api, sebanyak 5 unit armada pemadam kebakaran Kabupaten Tangerang diterjunkan ke lokasi di antaranya 2 unit dari Mako Curug, 1 unit dari Pos Tigaraksa, 1 unit dari Pos Pasar Kemis dan 1 unit dari Kelapa Dua.

Hingga pukul 07.30 WIB petugas masih melakukan pendinginan. Sementara dalam peristiwa itu, tidak ada korban jiwa. Namun dikabarkan kerugian ditaksir mencapai Rp1 miliar.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill